Sriwijayamedia.com– Bupati Kabupaten Lahat H Bursah Zarnubi, SE., menjadi pemateri Orientasi Studi Mahasiswa Baru (OSMB) Universitas Terbuka Palembang, di Aula SKB Lahat, Kamis (6/3/2025).
Hadir pula dalam orientasi itu antara lain Drs Muhammad Tair Abunaim, MM., Direktur Universitas Terbuka Palembang.
Dalam kesempatan itu, Direktur Universitas Terbuka Palembang Muhammad Tair Abunaim mengaku kalau sosok Zarnubi merupakan jebolan Aktivis Nasional.
Dia mengaku sangat bangga karena orientasi ini dapat dihadiri langsung oleh Bupati Lahat Bursah Zarnubi.
“Beliau adalah seorang aktivis yang menjadi Bupati Lahat. Tentu kami sangat bangga dapat dihadiri langsung oleh beliau. Apalagi bapak Bupati secara langsung memberikan materi, ilmu serta wawasan kebangsaan kepada mahasiswa baru UT, ” sampainya.
Muhammad Tair berharap mudah-mudahan apa yang disampaikan dalam materi bela negara ini dapat menjadi pembelajaran, menjadi tambahan ilmu untuk setiap mahasiswa serta menjadi penguat mental mahasiswa untuk mengikuti proses belajar.
Sementara itu, mahasiswa baru Depi Aprianto menambahkan, sebagai mahasiswa baru dirinya sangat terkesan dengan sosok Bursah Zarnubi.
“Kami selaku mahasiswa baru mengapresiasi atas kegiatan hari ini apalagi dihadiri oleh Bapak Bupati. Dengan materi yang disampaikan, kami sangat bersemangat. Mudah-mudahan dengan figur Pak Bursah, kami dapat lebih memacu pendidikan yang lebih baik lagi kedepannya,” papar Kades Gelumbang Kikim Timur ini.(sisil)