Sekda Sumsel Imbau Sekolah Terus Jalankan Gerakan Menanam

Sekda Sumsel Drs H Edward Candra, MH/sriwijayamedia.com-ton

Sriwijayamedia.com- Sekda Sumsel Drs H Edward Candra, MH., mengimbau sekolah-sekolah hingga tingkat SMA yang ada di Sumsel untuk terus menjalankan program gerakan go to school atau gerakan menanam.

Hal itu disampaikan Sekda Sumsel Edward Candra, saat menghadiri rapat koordinasi (rakor) pelaksanaan program kerja Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) provinsi, kabupaten/kota se Sumsel tahun 2025, di Auditorium Bina Praja Kantor Gubernur Sumsel, Kamis (13/2/2025).

Bacaan Lainnya

“Kita terus imbau dan terus dijalankan program gerakan menanam bagi sekolah-sekolah. Hal ini guna mengendalikan inflasi,” kata Sekda Sumsel.

Menurut dia, sektor pertanian akan terus diperhatikan agar hasilnya benar-benar dapat menopang perekonomian Sumsel.

Apalagi kedepan akan memasuki bulan suci Ramadhan dan Hari Idul Fitri, tentu permintaan akan kebutuhan pokok akan semakin tinggi.

“Gerakan Sumsel Mandiri Pangan yang dicanangkan Gubernur Sumsel memberika  dampak baik terhadap angka inflasi Sumsel,” terangnya.

Keberadaan Sekretariat Bersama (Sekber) sangat berguna dalam upaya memonitoring harga kebutuhan pokok.

Sejauh ini, semua program-program yang ada, seperti gerakan pangan murah, Gerakan Sumsel Mandiri Pangan yang ditetapkan di sekolah maupun perkantoran dinilai sudah cukup baik dalam upaya mengendalikan inflasi.

“Kita mengingatkan masing-masing UPTD kabupaten/kota untuk menyampaikan pelaporannya atas capaian programnya. Apalagi ini ada  penilaian dari pusat dalam bentuk TPID Award,” jelasnya.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *