Sriwijayamedia.com- Susiawan Rama secara sah menjadi Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Lahat periode 2025-2028.
Hal itu terungkap dalam kegiatan pelantikan Ketua KONI Lahat, dilakukan oleh Sekretaris KONI Sumsel Tubagus Sulaiman, disaksikan Wakil Bupati (Wabup) Lahat Widya Ningsih, SH., MH., Sekda Lahat Chandra, SH., para ketua cabor dan lainnya, di Gedung Olahraga Kabupaten Lahat, Senin (24/2/2025).
Pelantikan Ketua KONI Kabupaten Lahat sesuai dengan Surat Keputusan Ketua Umum KONI Nomor 08/2025 tentang pengkukuhan kepengurusan KONI Kabupaten Lahat tertanggal 5 Februari 2025.
Sekretaris KONI Sumsel Tubagus Sulaiman dapat sambutannya mengatakan setelah dilaksanakan pengukuhan dan pelantikan kepengurusan KONI Kabupaten Lahat, ia berharap agar kegiatan KONI kedepan akan lebih baik lagi dari sebelumnya.
“Saya juga meminta seluruh elemen yang ada dapat memberikan support dan dukungan, pembinaan, pengembangan dalam peningkatan kegiatan KONI agar mampu dapat menjadi juara umum,” harapnya.
Setali tiga uang, Wabup Lahat Widya Ningsih, SH., MH., juga mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus KONI Kabupaten Lahat yang baru saja dikukuhkan.
“Saya mengharapkan adanya evaluasi secara detail, mulai dari ketua cabor dan menyeleksi setiap atlet yang memang benar-benar putra putri dari Kabupaten Lahat. Seperti atlet bola kaki, volly, arung jeram, terbang layang. Kan banyak putra putri asal Lahat yang berkualitas sehingga perlu pembinaan serius agar berhasil mengharumkan nama Kabupaten Lahat,” pinta Wabup.
Sementara itu, Ketua KONI Lahat Susiawan Rama mengatakan bahwa di Kabupaten Lahat memiliki 45 cabor. Dimana sebelumnya telah meraih prestasi yang mampu mengharumkan nama Kabupaten Lahat.
“Kedepan para atlet masih sangat perlu pembinaan dan evaluasi. Kami percaya dan yakin untuk kedepan di bawah kepemimpinan Bupati Lahat Bursah Zarnubi, SE., dan Wabup Lahat Widya Ningsih, SH., MM., para atlet Kabupaten Lahat akan mendulang emas yang banyak,” jelasnya.(sisil)