Sriwijayamedia.com – Gubernur Jawa Barat (Jabar) terpilih Dedi Mulyadi, memastikan dirinya dalam kondisi sehat usai menjalani pemeriksaan kesehatan di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Ia menyebut seluruh hasil pemeriksaan dalam kondisi baik tanpa kendala.
“Tadi kita diperiksa semuanya dan alhamdulillah tidak ada masalah. Angkanya aman semua,” ujar Dedi, kepada wartawan usai pemeriksaan kesehatan di Kantor Kemendagri, Jakarta, Minggu (16/2/2025).
Menjelang pelantikan, Dedi menegaskan bahwa dirinya lebih fokus pada persiapan kerja dibandingkan seremoni pelantikan.
Menurutnya, pelantikan hanya bersifat simbolis, sementara yang lebih penting adalah rencana kerja setelah resmi menjabat.
“Pelantikan nanti hanyalah seremonial, jadi persiapannya biasa saja. Yang lebih penting adalah bagaimana kita bekerja setelahnya,” katanya.
Dedi juga menyinggung kebijakan efisiensi anggaran yang akan diterapkannya di Jabar.
“Efisiensi dilakukan dengan mengurangi agenda dinas, anggaran perjalanan, seminar, seragam, dan agenda lain yang tidak terlalu penting,” ungkapnya.
Dana hasil efisiensi tersebut, lanjut Dedi, telah dialokasikan untuk pembangunan infrastruktur yang lebih mendesak, seperti sekolah, jalan, dan sektor pangan.
Sementara itu, terkait perjalanan menuju retreat pascapelantikan di Magelang, Dedi memastikan seluruh peserta akan menggunakan transportasi darat.
“Kita akan berangkat menggunakan transportasi darat,” jelasnya.
(Adjie)