Resmi Dilantik Jadi Anggota DPRD Palembang, Hal Ini Dilakukan Peby Anggi Pratama

Anggota DPRD Kota Palembang Peby Anggi Pratama, SH.,/sriwijayamedia.com-cha

Sriwijayamedia.com-  Melalui Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kota Palembang tentang pengucapan sumpah/janji anggota DPRD Kota Palembang masa jabatan 2024-2029, di Ruang Rapat Gedung DPRD Kota Palembang, akhirnya Peby Anggi Pratama, SH., resmi menyandang sebagai anggota DPRD Palembang, Senin (30/9/2024).

“Allhamdulilah saya telah dilantik menjadi anggota DPRD Kota Palembang. Semoga amanah dan bermanfaat untuk masyarakat Kota Palembang,” kata politisi Partai Golkar ini, Senin (30/9/2024).

Selama 5 tahun terakhir ini, klaim Peby, sedikit banyak sudah berbuat untuk masyarakat Kota Palembang dan masyarakat Palembang sudah merasakan manfaat tersebut.

Terutama di bidang pendidikan, kesehatan, sosial dan sebagainya.

“Saya sangat bersyukur di periode kedua ini kembali mendapatkan amanah dengan perolehan suara dua kali lipat dari periode pertama,” terangnya.

Untuk aspirasi masyarakat, Peby menuturkan akan terus berbuat maksimal memperjuangkan aspirasi masyarakat terkait sarana dan prasarana.

Dia melanjutkan aspirasi masyarakat itu berupa jalan yang bagus, saluran drainase yang baik hingga di bidang kesehatan dan pendidikan.

“Paling banyak kami temui perihal pelayanan dalam pembuatan Kartu Indonesia Sehat (KIS). Nanti akan kami perjuangkan ke eksekutif bagi masyarakat yang belum memiliki KIS,” janjinya.

Disinggung soal dukungan terhadap paslon Wako Ratu Dewa dan Prima Salam, pihaknya akan allout memenangkan Ratu Dewa dan Prima Salam untuk menjadi Wako dan Wawako Palembang.

“Saya fokus di Kecamatan Sako. Kepada masyarakat harap bijak dalam memilih pemimpin Kota Palembang. Dilihat visi misi calon yang akan memimpin Kota Palembang. Pertimbangan dalam memilih pemimpin Kota Palembang karena pesta 5 tahun sekali. Momentum ini harus dimanfaatkan sebaik mungkin untuk memilih pemimpin terbaik seperti Ratu Dewa dan Prima Salam pada 27 November 2024,” ajaknya. (cha)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *