Lagi, YM-BM Lantik Tim Pemenangan di Tanjung Aur

Massa YM-BM memadati pelaksanaan pelantikan Tim Pemenangan YM-BM di Desa Tanjung Aur/sriwijayamedia.com-sisil

Sriwijayamedia.com- Kedatangan Yulius Maulana-Budiarto Marsul (YM-BM) disambut nyanyian dan yel-yel dari ratusan massa yang sudah menunggu untuk mendengarkan penyampaian visi misi pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Lahat nomor urut satu, di Desa Tanjung Aur, Senin (14/10/2024).

Sedikitnya 600 massa hadir menyatakan diri siap memenangkan pasangan YM-BM di Kikim Area, khususnya Desa Tanjung Aur dan sekitarnya.

Bacaan Lainnya

Bagi mereka, inilah saatnya untuk menjadikan putra terbaik Kikim Area menjadi Bupati Lahat.

“Sekarang sudah terang benderang, bahwa YM merupakan asli putra Kikim, tepatnya Desa Suka Merindu Kikim Barat. Sudah saatnya Bupati Lahat berasal dari Kikim Area yaitu YM,” ungkap Manto, salah seorang warga Desa Tanjung Aur.

Selain YM yang berdarah Kikim juga ada wakilnya yang berdarah Besemah. Keduanya memiliki pengalaman yang luar biasa baik di bidang pemerintahan maupun bidang legislatif.

“Keduanya baik YM maupun BM memiliki pengalaman menjadi wakil kepala pemerintahan. YM merupakan mantan Wabup Empat Lawang. Sedangkan BM mantan Wawako Pagaralam. Keduanya pun pernah menjadi anggota DPRD. Tentu hal itu sangat menunjang untuk menjadikan Kabupaten Lahat menjadi Kabupaten terbaik dan maju,” imbuhnya.

Setali tiga uang, Mulyati, salah seorang pedagang di Tanjung Aur mengungkapkan calon Bupati Lahat YM dinilai sudah memberikan manfaat, walaupun belum jadi dengan memberikan bantuan kepada korban yang mengalami musibah dan persedekahan.

“Kami kenal hanya YM itulah, dan sudah merasakan kebaikan YM,” tutur Mulyati seraya menambahkan pihaknya siap all out untuk memenangkan paslon YM-BM.

Calon Bupati Lahat YM dalam pidatonya menyampaikan ucapan terima kasih pada seluruh hadirin yang hadir dalam acara itu.

YM mengajak masyarakat bersatu padu untuk membuat sejarah baru dengan menjadikan orang Kikim menjadi Bupati Lahat.

“Ini sejarah baru bagi kita masyarakat Kikim Area, insyaallah tahun 2025-2030 Bupati Kabupaten Lahat berasal dari Kikim Area dan Wakilnya berasal dari tanah Besemah. Untuk itu, mari kita rapatkan barisan untuk meraih kemenangan,” jelas YM-BM,  usai melantik Tim Pemenangan YM-BM Desa Tanjung Aur.

Dihadapan ratusan massa itu, YM mengatakan dirinya dan Budiarto bertekad menjadikan Kabupaten Lahat menjadi kabupaten berpengaruh, menjadi kabupaten terbaik di Sumsel.

“Do’akan kami jadi Bupati dan Wakil Bupati Lahat, maka kami akan menjadikan Kabupaten Lahat ini menjadi kabupaten terbaik di Sumatera Selatan,” tukasnya.(sisil)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *