Semarak HUT Kemerdekaan RI, Dinas PSDA Sumsel Libatkan Pegawai dalam Berbagai Perlombaan

Kepala Dinas PSDA Sumsel Ir H Herwan, MM., dan Ketua DWP Dinas PSDA Sumsel Ir Hj Rooswinnany Mutiara Herwan, MT., beserta jajarannya berfoto bersama/sriwijayamedia.com-ton

Sriwijayamedia.com- Dalam rangka memperingati serta memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan Ke 79 Tahun Republik Indonesia (RI), Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) Provinsi Sumsel mengadakan pelbagai perlombaan, dibuka langsung Kepala Dinas PSDA Sumsel Ir H Herwan, MM., di halaman Kantor PSDA Sumsel, Kamis (15/8/2024).

“Berbagai lomba dipertandingan memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 79. Seperti lomba karaoke, membuat jumputan, gaple, fashion show, lomba mengisi air dalam botol, dan lain sebagainya,” kata Kepala Dinas PSDA Sumsel Ir H Herwan, MM.

Sesuai dengan tema “Nusantara Maju, Nusantara Baru, Indonesia Baru, Dirgahayu HUT Kemerdekaan RI yang ke 79”, kegiatan yang dilaksanakan ini diharap dapat menjalin kekompakan, serta kebersamaan antara pegawai di Dinas PSDA Sumsel.

Disamping itu, melalui perlombaan ini dapat menumbuhkan rasa percaya diri pegawai dalam melaksanakan tugas-tugas pembangunan di Sumsel.

“Indonesia ini kedepan akan menuju menjadi negara yang maju. Tentunya sangat dibutuhkan persatuan dan kesatuan rakyat Indonesia dimana pun berada,” paparnya.

Sementara itu, Ketua DWP Dinas PSDA Sumsel Ir Hj Rooswinnany Mutiara Herwan, MT., menambahkan berbagai perlombaan yang dihelat semata-mata memeriahkan Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 79 RI sekaligus menjalin kekompakan, keakraban, dan kebersamaan antar bagian unsur Dinas PSDA.

“Semua pegawai terlibat dalam berbagai perlombaan, termasuk ibu-ibu DWP Dinas PSDA Sumsel,” imbuhnya.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *