Sah, Komunitas TCI Regional Sumsel Resmi Deklarasikan Diri

Usai mendeklarasikan diri, para member komunitas TCI Regional Sumsel berfoto bersama/sriwijayamedia.com

Sriwijayamedia.com- Sekitar 105 pengguna mobil Daihatsu Terios yang berasal dari 16 kabupaten/kota di Sumsel mendeklarasikan diri membentuk komunitas Terios Club Indonesia (TCI) Regional Sumsel periode 2024-2026, berlangsung di Opi Water Fun Jakabaring, Kota Palembang, Minggu (2/6/2024).

Pantauan dilapangan, sebelum menuju ke titik acara, para member TCI Regional Sumsel melakukan iring-iringan kendaraan dengan menyusuri jalan dari Kantor Pusat Bank SumselBabel (BSB) Palembang menuju ke Opi Water Fun Jakabaring.

Bacaan Lainnya

Tak ayal, iring-iringan mobil pecinta Terios menjadi pusat perhatian pengendara yang melintas.

Sementara disekitar acara, papan karangan bunga bertebaran menghiasi kegiatan deklarasi TCI Regional Sumsel. Terlihat ucapan datang dari Dewan Pengurus Pusat (DPP) TCI, TCI Regional Jateng-Yogyakarta, TCI Regional Sulawesi Tenggara, TCI Regional Jambi, TCI Region Jawa Barat, TCI Regional Jabodetabek, TCI Region Kepri, TCI Regional Sumut dan provinsi lainnya.servic serta komunitas mobil yang ada di Kota Palembang.

Tepat pukul 10.00Wib, satu persatu para member TCI Regional Sumsel memasuki Opi Water Fun Jakabaring, Kota Palembang.

Iring-iringan member TCI Regional Sumsel mewarnai kegiatan deklarasi di Opi Water Fun Jakabaring, Kota Palembang, Minggu (2/6/2024)/sriwijayamedia.com-jay

“Alhamdulillah pelaksanaan deklarasi TCI Regional Sumsel berlangsung semarak. Ini momentum bagi kita untuk saling bersilaturahmi satu sama lain,” kata Ketua TCI Regional Sumsel Herman TCI 536 didampingi Sekretaris Wawan TCI 2108 dan Bendahara Didi TCI 1962.

Dia berharap kedepan TCI Regional Sumsel dengan slogan “Kuat dengan Bersama, Harapan, Membantu dan Kerja Sama”, terus menunjukkan eksistensinya.

Dia menyebut ada banyak benefit bila bergabung di TCI Regional Sumsel. Seperti mendapatkan potongan service di dealer resmi Daihatsu.

“Benefit lain yang diterima member, pastinya menambah keluarga. Bagi yang ingin bergabung dapat langsung menghubungi pengurus TCI Regional Sumsel,” jelasnya.

Dia juga mengucapkan terima kasih atas support dari Astra Daihatsu, Dispora Sumsel dan Ikatan Motor Indonesia (IMI) Sumsel sehingga deklarasi TCI Regional Sumsel dapat berjalan dengan lancar.(jay)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *