HUT Bhayangkara ke 78, Polres Lahat Do’a Bersama Lintas Agama

Dalam rangka Hari Bhayangkara ke 78, Polres Lahat melaksanakan doa bersama lintas agamaagama/sriwijayamedia.com-sisil

Sriwijayamedia.com- Dalam rangka Hari Bhayangkara ke 78, Polres Lahat melaksanakan doa bersama lintas agama, dihadiri langsung Kapolres Lahat AKBP God Parlasro S Sinaga, SH., S.IK., MH., Jum’at (28/6/2024).

Do’a bersama ini dihadiri berbagai tokoh masyarakat (tomas), Ketua MUI Lahat, Ketua FKUB Lahat, tokoh NU, Muhammadiyah, Walubi Lahat, Dewan Gereja, PJU Polres Lahat, dan personel Polres Lahat.

Bacaan Lainnya

“Do’a bersama merupakan wujud syukur dan harapan Polri, khususnya Polres Lahat agar dapat terus mengayomi masyarakat, terus memberikan pelayanan, dan menciptakan lingkungan yang harmonis dan damai bagi seluruh warga,” kata Kapolres Lahat AKBP God Parlasro S Sinaga, SH., S.IK., MH.

Menurut Kapolres, doa bersama lintas agama ini merupakan tradisi tahunan dalam setiap peringatan Hari Bhayangkara, sebagai upaya untuk terus mempererat hubungan baik antara polri dan masyarakat, serta Polri dengan umat beragama di Kabupaten Lahat.(sisil)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *