Kader Hanura Sumsel Ambil Formulir Bacalon Wabup OKI di Partai Demokrat

Bendahara DPD Partai Hanura Sumsel Doddy Primadona didampingi Wakil Ketua Bidang OKK DPD Partai Hanura Sumsel Juni Alpansuri, M.Si., mengambil formulir pendaftaran bacalon Wabup OKI, di Sekretariat DPC Partai Demokrat OKI, Kamis (2/5/2024)/sriwijayamedia.com-jay

Sriwijayamedia.com- Bendahara DPD Partai Hanura Sumsel Doddy Primadona didampingi Wakil Ketua Bidang Organisasi Kaderisasi Keanggotaan (OKK) DPD Partai Hanura Sumsel Juni Alpansuri, M.Si., pengurus DPD Partai Hanura Sumsel serta Ikatan Keluarga Minang (IKM), dan Muhammadiyah mengambil formulir pendaftaran bakal calon (bacalon) Wakil Bupati (Wabup) OKI, di Sekretariat DPC Partai Demokrat OKI, Kamis (2/5/2024).

Kedatangan bacalon Wabup OKI beserta pengurus DPD Partai Hanura Sumsel ini disambut hangat Ketua Tim Satgas Penjaringan DPC Partai Demokrat OKI Fisli Hartono dan Sekretaris Jamaluddin serta lainnya.

Bacaan Lainnya

Wakil Ketua Bidang OKK DPD Partai Hanura Sumsel Juni Alpansuri mengatakan ada persamaan dalam mencari pemimpin yang bisa membangun Kabupaten OKI lebih baik lagi.

“Makanya kami disini mendampingi Bapak Doddy Primadona Mulia berinisiatif ikut kontestasi pilkada OKI dengan mengambil formulir pendaftaran bacalon Wabup OKI di Partai Demokrat OKI,” imbuh Juni.

Selain Partai Demokrat OKI, pihaknya juga mengambil formulir pendaftaran dengan mendatangi Partai NasDem, PAN, termasuk Partai Hanura OKI.

Dia menilai sosok Doddy Primadona merupakan kader terbaik Partai Hanura yang layak ikut berkontestasi di Pilkada OKI 2024.

Sementara itu, Bendahara DPD Partai Hanura Sumsel Doddy Primadona mengaku telah berkoordinasi dengan Ketua DPC Partai Hanura OKI untuk mengambil formulir pendaftaran di sejumlah parpol.

“Partai Demokrat OKI sudah menetapkan bacalon Bupati sehingga saya berinisiatif mengambil formulir bacalon Wabup OKI,” terangnya.

Menyoal Partai Hanura memiliki dua kader yang bakal maju di kontestasi pilkada OKI, lanjut dia, siapapun yang akan menjadi kandidat Wabup, dirinya pasti akan mendukung.

Sebab penentuan calon tergantung pada penilaian elektabilitas dan popularitas yang dilakukan DPP Partai Demokrat.

Ketua Tim Satgas Penjaringan DPC Partai Demokrat OKI Fisli Hartono mengatakan pada prinsipnya, Partai Demokrat OKI menerima siapa saja yang akan mencalonkan diri dan mengambil formulir pendaftaran.

Bukan hanya bagi kader partai, tapi juga masyarakat umum, swasta dan lainnya.

“Kalaupun ada dinamika yakni ada dua kader Partai Hanura OKI yang mengambil formulir pendaftaran sebagai bacalon Wabup OKI, kami tidak mempermasalahkan hal itu. Penentuan bacalon Wabup OKI dikembalikan ke mekanisme partai dan hasil survei DPP Partai Demokrat,” jelasnya.(jay)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *