Staf Ahli Gubernur Sumsel Apresiasi Keberadaan DPC PERMAHUM

Staf Ahli Gubernur Sumsel bidang Kemasyarakatan dan SDM Setda Sumsel Drs Nelson Firdaus, MM.,/sriwijayamedia.com-ton

Sriwijayamedia.com- Staf Ahli Gubernur Sumsel bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia (SDM) Setda Sumsel Drs Nelson Firdaus, MM., mengapresiasi keberadaan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Perserikatan Mahasiswa Hukum (PERMAHUM) Sumsel.

Hal itu disampaikannya, saat memberikan pengarahan Pj Gubernur Sumsel kepada mahasiswa Fakultas Hukum (FH) se Sumsel, di Grand ballroom Hotel Swarna Dwipa Palembang, Sabtu (20/1/2024).

Turut hadir dalam kegiatan itu antara lain Dewan Pembina PERMAHUM H Ridwan Hayatuddin, SH., MH., Albizia Rahidin Anang, SE., MM., Adi Gunawansyah, SH., MH., Ketua Umum DPC PERMAHUM Sumsel Rindi Yani Azhari, Sekretaris Ketua Umum DPC PERMAHUM Sumsel Miranda Enjellia, Bendahara Umum DPC PERMAHUM Sumsel Cindy Mutiara Sefia, dan undangan lainnya.

“Organisasi PERMAHUM ini baru berdiri 1 tahun. Tapi sudah menunjukkan eksistensinya, dan ini sungguh luar biasa. Kami sangat mengapresiasi PERBAHUM karena tak lupa mendaftarkan diri ke pemerintah,” Staf Ahli Gubernur Sumsel bidang Kemasyarakatan dan SDM Setda Sumsel Drs Nelson Firdaus, MM.

Dia melanjutkan PERMAHUM sudah terdaftar di AHU Kemenkumham hingga Kesbangpol Sumsel.

Dia menilai PERBAHUM mampu menempatkan diri sebagai organisasi yang baik. Tak menutup kemungkinan organisasi ini akan menjadi organisasi yang bakal maju kedepannya.

“Organisasi ini akan menjadi kuat jika semuanya kompak untuk mencapai tujuan bersama,” terangnya.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *