Sriwijayamedia.com- Wakil Bupati (Wabup) Lahat H Haryanto, SE., MM., melantik dan mengambil sumpah pejabat pimpinan tinggi pratama, pejabat administrator dan pejabat pengawas di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat, di Gedung Pertemuan Kabupaten Lahat, Jum’at (10/11/2023).
Dalam arahannya, Wabup Lahat H Haryanto, SE., MM., mengingatkan para pejabat yang baru dilantik bahwa jabatan adalah sebuah amanah yang wajib dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab.
“Pelantikan pejabat yang kita laksanakan baik rotasi, mutasi dan promosi jabatan merupakan kepercayaan diri kalian, didasar upaya transformasi ke arah yang lebih baik dalam organisasi yang saudara pimpin,” ungkapnya.
Wabup juga meminta kepada pejabat yang baru dilantik, baik sebagai Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud), Camat Kepala Bidang pada Dinas/Badan dan Lurah, termasuk pejabat fungsional tertentu, untuk total membantu Pemkab Lahat.
Terutama dalam berinovasi yang lebih baik, menunjukan sikap responsif dan peka terhadap keinginan pimpinan.
“Segera menyesuaikan irama dan mekanisme kerja, lakukan adaptasi secepatnya di tempat yang baru serta membaca tupoksi yang ada,” jelasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Lahat Niel Aldrin, SE., MAP., meminta pejabat yang baru dilantik untuk segera beradaptasi dengan jabatan yang baru diemban.
“Kami berharap nantinya dunia pendidikan di Kabupaten Lahat akan semakin maju bersama-sama dengan program-program pemerintah dalam meningkatkan SDM di Kabupaten Lahat,” paparnya.(Sisil)