Sriwijayamedia.com – Dalam mendukung pengembangan sumber daya manusia (SDM), khususnya di bidang pendidikan, Astra Motor Sumsel mengimplementasikan program “Sinergi Bagi Negeri”, dengan melaksanakan Goes to Campus dengan menghadirkan seminar bisnis bagi mahasiswa-mahasiswi di Universitas Sriwijaya (Unsri), di Kampus D3 Fakultas Ekonomi Unsri, Kamis (26/10/2023).
Seminar diikuti 208 peserta mengangkat tema “How to Upscale Selling and Boosting Sales” ini merupakan hasil kerja sama antara Astra Motor Sumsel dan Laboratorium Pemasaran dan Bisnis Fakultas Ekonomi Unsri.
Adhiyat Darpito Ekandi selaku Retail Sales Manager Astra Motor Sumsel mengatakan kegiatan seminar ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa-mahasiswi jurusan ekonomi mengenai ilmu bisnis yang nantinya dapat diterapkan setelah mereka lulus kuliah.
Sebagai generasi muda, para mahasiswa-mahasiswi ini perlu memiliki berbagai kompetensi yang dibutuhkan di dunia kerja.
“Melalui seminar bisnis ini, kami dari Astra Motor ingin memperkenalkan lebih dekat bisnis kami kepada para peserta dan bertujuan memberikan pengetahuan dan mindset kepada mahasiswa mengenai bisnis khususnya di era digital,” ujarnya.
Dalam kesempatan ini, Dr Dessy Yunita selaku Kepala Laboratorium Pemasaran dan Bisnis Unsri mengatakan bahwa Astra Motor Sumsel memberikan edukasi kepada para peserta terkait pengenalan perusahaan Astra Motor, motivasi untuk memasuki dunia kerja dan bisnis, wawasan tentang bagaimana menghadapi tantangan dalam dunia kerja dan bisnis dan memberikan pengetahuan tentang cara mengidentifikasi peluang bisnis guna menciptakan masa depan yang lebih baik.
“Astra Motor Sumsel juga turut memberikan edukasi safety riding kepada seluruh peserta guna mengingatkan pentingnya mengutamakan keselamatan dan Cari_Aman saat berkendara. Kami sangat senang karena Astra Motor mau berbagai ilmu dan sharing dengan para mahasiswa-mahasiswi di fakultas kami,” ungkapnya.
Melalui program kerja sama antara Astra Motor dan Laboratorium Pemasaran dan Bisnis ini, pihaknya berharap para mahasiswa-mahasiswi kami dapat memiliki bekal ilmu yang dapat diimplementasikan setelah mereka lulus kuliah dan semakin siap menghadapi dunia kerja baik itu berkarir maupun berbisnis.
“Di momen ini, Astra Motor Sumsel juga turut menghadirkan pameran motor dengan harga special dan layanan service motor gratis bagi seluruh mahasiswa dan dosen di lingkungan Unsri,” jelasnya.(ton)