Dirgahayu ke 47 Tahun, Pentas Seni Bina Vokalia Palembang Resmi Dibuka

Dalam rangka Dirgahayu ke 47 Tahun, Bina Vokalis Palembang mengadakan Pentas Seni Bina Vokalia Palembang, di Atrium PIM, Minggu (11/6/2023)/sriwijayamedia.com-ton

Sriwijayamedia.com – Dalam rangka Dirgahayu ke 47 Tahun, Bina Vokalis Palembang mengadakan Pentas Seni Bina Vokalia Palembang, dipusatkan di Atrium Palembang Indah Mall (PIM), Minggu (11/6/2023).

Kabid Kebudayaan Disbudpar Sumsel Cahyo Sulistyaningsih dalam sambutannya mengatakan seni merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupan manusia, dan untuk mengekspresikan identitas budaya suatu bangsa.

Bacaan Lainnya

Seni bisa sebagai perantara untuk menunjukkan nilai-nilai yang dijunjung tinggi, baik itu nilai moral maupun estetik. Sehingga tata seni kebudayaan dapat luntur atau mengalami kehilangan eksistensinya ditengah masyarakat modern, dan peran masyarakat dalam pengembangan potensi seni sangatlah penting.

“Seperti pada hari ini salah satu sekolah musik yang terkenal di Kota Palembang mengadakan pentas seni. Ini merupakan kegiatan yang sangat positif, dan kami sangat mengapresiasi kegiatan ini. Kegiatan pentas seni tentunya dapat memberi manfaat kepada anak-anak muda agar lebih kreatif lagi,” tuturnya.

Selain itu, Pentas Seni Bina Vokalis Palembang juga dapat menyalurkan bakat serta meningkatkan kemampuan, berkarya dan melatih keberanian untuk tampil kedepan, sehingga dapat menimbulkan percaya diri.

Sementara itu, Pimpinan Bina Vokalia Palembang Dewi Ismularningsih, SH., menambahkan selama usia 47 tahun ini, banyak sekali diadakan event-event setiap tahunnya. Hanya saja selama pandemi Covid-19 tahun pihaknya tidak menyelenggarakan kegiatan tersebut.

“Kalau untuk kegiatan sering kita selenggarakan, termasuk di mall. Bahkan kita juga diminta untuk mengikuti event-event seperti SEA Games, Asean Games, dan sebagainya,” terangnya .

Dia berharap diusia ke 47 tahun ini Bina Vokalis Palembang dapat bermanfaat untuk generasi muda saat ini. Sehingga mereka bisa berkegiatan dengan baik dan positif melalui seni.

“Diusia ke 47 tahun ini, kita mengalami pasang surut, namun tetap semangat karena kita adalah pencinta seni. Kita harus mempunyai eksistensi, misi untuk tetap berkembang,” bebernya.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *