Sriwijayamedia.com – Gubernur Sumsel H Herman Deru melantik Kepala Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Sumsel Syafitri Irwan sebagai Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) embarkasi/debakarsi Palembang, di Aula Asrama Haji Palembang, Kamis (11/5/2023).
“PPIH memiliki tanggung jawab luar biasa terhadap pemberangkatan dan pemulangan jemaah calon haji di embarkasi,” kata Gubernur Sumsel H Herman Deru.
Dari 7.012 jemaah calon haji yang akan diberangkatkan tahun ini, kata Deru, tentu memiliki keanekaragaman luar biasa. Bahkan dari jumlah itu, lebih dari 50 persen jemaah lanjut usia (lansia).
Deru melanjutkan bahwa tugas petugas haji sangatlah berat. Untuk itu, perlu ketelatenan dalam melayani para jemaah calon haji.
“Perhatikan jemaah haji yang lansia. Baik dari sisi makanan, dan lainnya,” terang Deru.
Sementara itu, Ketua PPIH Sumsel Syafitri Irwan menambahkan dari 7.012 jemaah, sekitar 4.000 an merupakan jemaah lansia.
“Ya, semuanya harus ekstra, dalam artian pelayanan. Semua harus disiapkan dengan baik,” paparnya.
Dia melanjutkan petugas PPIH yang dilantik hari ini sebanyak 18 orang, yang menghandle berbagai bidang, meliputi bidang transportasi, informasi, kesehatan, akomodasi, dan sebagainya.
Untuk keberangkatan ibadah rukun Islam, dirasa semuanya siap. Bahkan Asrama Haji Palembang siap menampung hingga 1.000 jemaah.(ton)