Ketum DPP Partai Ummat Apresiasi Baksos Inisiasi Partai Ummat Provinsi Sumsel

Ketum DPP Partai Ummat Dr Ing H Ridho Rahmadi, S.Kom., M.Sc., saat menghadiri pengobatan dan sunatan gratis, di Sekretariat DPW Partai Ummat Sumsel, Minggu (26/2/2023)/sriwijayamedia.com-ton

Sriwijayamedia.com – Ketua Umum (Ketum) Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Ummat Dr Ing H Ridho Rahmadi, S.Kom., M.Sc., mengapresiasi bakti sosial (baksos) inisiasi Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Ummat Sumsel.

Hal itu disampaikannya saat menghadiri kegiatan pengobatan dan sunatan gratis, berlangsung di Sekretariat DPW Partai Ummat Sumsel, Minggu (26/2/2023) sore.

Bacaan Lainnya

“Saya mengucapkan terima kasih serta mengapresiasi kegiatan baksos gelaran DPW Partai Ummat Sumsel. Kegiatan seperti ini sangat menyentuh langsung masyarakat,” kata Dr Ing H Ridho Rahmadi.

Menurut dia, aksi yang dilakukan DPW Partai Ummat Sumsel sangat membantu dan meringankan beban masyarakat. Terlebih bagi mereka yang membutuhkan.

Dia menilai ini bukti nyata atas keberadaan Partai Ummat. 

“Jadi kalau ada satu kelompok bagian dari ummat yang sakit, maka ummat yang lain harus turut merasakan dan berbuat sesuatu. Alhamdulillah ini bukti nyata dan sebagai contoh,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua DPW Partai Ummat Sumsel Dr H Nico Pransisco menambahkan kegiatan baksos ini merupakan bentuk kepedulian sekaligus mensosialisasikan Partai Ummat ke khalayak ramai.  

“Alhamdulillah sudah 6 DPD kabupaten dan kota di Sumsel yang telah terbentuk,” paparnya.

Tercatat ada sekitar 100 peserta yang mengikuti khitanan gratis dan mudah-mudahan kegiatan ini membantu masyarakat.

Dia berharap pula kepad semua kader dari seluruh tingkatan akan berjuang maksimal untuk memenangkan Partai Ummat pada pemilu tahun 2024 mendatang, baik pemilihan legislatif, pemilihan kepala daerah, dan pemilihan presiden.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *