Sriwijayamedia.com – Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Palembang menyebut di hari pertama masuk sekolah pasca libur Natal dan Tahun Baru (NATARU) 2023, ada sekitar 2 persen siswa mengajukan izin sakit.
“Hari ini siswa sudah mulai masuk sekolah semester genap tahun ajaran 2022-2023. Sementara libur sekolah sudah dilakukan sejak 17 Desember 2022 – 1 Januari 2023. Ya, hanya 2 persen dari total siswa yang mengajukan izin sakit pasca libur,” kata Wakil Kesiswaan SMPN 1 Palembang Yogi Marhen, Senin (2/1/2023).
Menurut dia, dihari pertama masuk sekolah, para siswa belajar seperti biasa, dan belajar sesuai dengan mata pelajaran masing-masing.
Dia mengaku sekitar 2 persen siswa yang tidak masuk sekolah mengajukan izin sakit dengan disertai surat keterangan sakit dari puskesmas, ataupun dokter.
“Mereka yang tidak masuk dihari pertama sekolah kemungkinan kecapekan menghabiskan waktu liburan,” terangnya.
Saat ini, operasional di SMP Negeri 1 Palembang dimulai pukul 07.00Wib hingga pukul 14.20 WIB.(ton)