Ranah Publik atau Domestik, Perempuan Harus Berkualitas

Bekerja sama dengan Kemenpora, PP Fatayat NU menyelenggarakan latihan kepemimpinan pemuda PP Fatayat NU, di Jakarta, belum lama ini/sriwijayamedia.com-santi

Sriwijayamedia.com – Perempuan dapat memilih untuk berperan, baik dalam ranah publik maupun domestik. Namun apapun pilihannya, perempuan harus memiliki kualitas mumpuni agar dapat menghasilkan generasi yang tangguh dan berkualitas.

“Perempuan boleh memilih peran dimanapun, di wilayah domestik atau publik. Namun apapun pilihannya perempuan harus memiliki kemampuan dan kualitas diri yang mumpuni,” kata Ketua Umum (Ketum) Pengurus Pusat (PP) Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Margaret Aliyatul Maimunah, disela pembukaan kegiatan latihan kepemimpinan pemuda PP Fatayat NU bekerja sama dengan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) di Jakarta, belum lama ini.

Dia menjelaskan, Fatayat NU sebagai organisasi pemuda yang memiliki basis massa yang sampai ke grass root. Sumber Daya Manusia (SDM) Fatayat bisa melahirkan calon pemimpin di daerah maupun Nasional.

“Potensi ini terus kita maksimalkan,” ujarnya.

Margaret melanjutkan bahwa PP Fatayat NU serius menggarap kaderisasi. Maka, semua pengurus PP wajib menyelesaikan kaderisasi formal di Fatayat.

Sementara itu, Deputi 2 Bidang Pengembangan Pemuda Kemenpora Dr H M Asrorun Ni’am, S.Ag., MA., menambahkan, potensi kepemimpinan perempuan sangat besar terlebih di dalam ormas perempuan terbesar di Indonesia, Fatayat NU.

“Perempuan adalah madrasah pertama bagi anak-anaknya sehingga peran perempuan sangat penting dalam melahirkan generasi penerus bangsa yang berkualitas,” terangnya.

Dia mengucapkan selamat Hari Ibu kepada peserta pelatihan kepemimpinan pemuda yang berlangsung bersamaan dengan Peringatan Hari Ibu.(santi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *