Sriwijayamedia.com – Pemkab Musi Banyuasin (Muba) berencana membangun Bumi Perkemahan, di Kecamatan Lais. Rencana pendirian Bumi Perkemahan ini merupakan salah satu langkah Pemkab Muba dalam mendukung kegiatan Kepramukaan.
Hal ini disampaikan Pj Sekda Muba H Musni Wijaya, S.Sos., M.Si., dalam rapat koordinasi (rakor) terkait rencana pemanfaatan aset pemerintah daerah bersama OPD dan PT Medco, di Ruang Rapat Sekda Muba, Selasa (13/12/2022).
Menurut Musni, ada banyak wilayah di daerah Kabupaten Muba yang bisa dijadikan Bumi Perkemahan. Tetapi, untuk saat ini, Pemkab Muba mengkaji beberapa daerah yang dinilai tepat untuk dijadikan sebagai lokasi.
“Terima kasih atas kerjasamanya PT Medco dalam mendukung kemajuan daerah. Untuk mewujudkan ini, kita akan segera tinjau langsung lokasi lahan ini pekan depan,” ungkapnya.
Sementara itu, Manager Institutional Relation Hirmawan Eko berharap rencana tersebut dapat segera terealisasi dan pembangunannya bisa segera dilakukan.
“Kami sangat support dan menyambut baik rencana ini. Untuk daerah ini kita fokus terhadap pohon buah durian. Kami berharap nantinya pembangunan tersebut dapat menunjang kegiatan Kepramukaan di sini,” jelasnya.
Turut hadir dalam rakor itu antara lain Asisten Administrasi Umum Setda Muba Drs Syafaruddi, Kepala BPKAD Muba H Zabidi, SE., MM., Kabag Perekonomian Setda Muba Muhamad Aswin, S.STP., MM., Kepala Bagian (Kabag) Tata Pemerintahan (Tapem) Setda Muba H Irwan Syazili, S.Sos., M.Si., Sekcam Lais Marsopi, Kadus V Lais Erpin Sunairi, dan Kadus IV Lais Redi.(Berry)