Sriwijayamedia.com – Sudah hampir satu tahun ini, Ivi Hariani (37), warga Desa Muara Gelumpai, Kecamatan Muara Payang, Kabupaten Lahat mengidap tumor ganas dibagian tenggorokan dan leher.
Tumor yang diderita wanita malang ini mulai mengancam jiwanya. Namun lantaran terkendala biaya, Ivi Hariani harus menahan sakit dan tidak dirawat di rumah sakit.
Makin hari, tumor ganas di leher dan tenggorokannya itu semakin membesar.
Pebrumen (38), suami Ivi Hariani saat ditemui awak media, Senin (29/8/2022) mengungkapkan, sebelumnya pernah dilakukan tindakan medis terhadap penyakit yang diidap istrinya itu.
Selama ini pengobatannya hanya dilakukan secara herbal.
“Sebagai Kepala Keluarga, tentunya saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk kesembuhan ibu dari kedua anak kami yang masih kecil ini,” ujarnya.
Dia berharap ada bantuan dana uluran tangan dermawan yang dapat membiayai pengobatan sang istri.
Sementara itu, salah satu warga setempat Nawawi Tantius mengatakan, keluarga ini benar-benar membutuhkan uluran tangan dermawan.
Dengan katagori rumah tangga kurang beruntung, kata dia, pengobatan Ibu Ivi dibantu pemerintah desa, warga, para donatur.
“Untuk membantu dan meringankan Ibu IVi selama proses pengobatan, kami akan membuka open donasi. Kami harap ada dermawan yang terketuk hatinya untuk membantu Ibu Ivi,” harapnya.(Sisil)