Palembang, Sriwijaya Media – Sebanyak 109 siswa siswi dari kabupaten/kota di Sumsel dinyatakan lulus seleksi administrasi penerimaan peserta didik baru Sekolah Olahraga Negeri (SON) Sriwijaya Tahun 2022/2023, di Gedung SON Sriwijaya Palembang, Selasa (10/5/2022).
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sumsel Plt Rudi Irawan mengatakan seleksi ini dilakukan dengan jujur dan sportif, mengingat seleksi ini merupakan rohnya olahraga.
“Seleksi calon atlet ini memiliki bakat olahraga yang dapat dikembangkan kedepan sehingga dapat menjadi atlet yang dibanggakan oleh Sumsel,” tuturnya.
Dia mengaku seleksi ini dilakukan seobjektif mungkin guna mencari bibit atlet berprestasi yang dapat mengharumkan nama Sumsel.
Sementara itu, Ketua Penerimaan Siswa Baru SON Muhammad Sujekti Diaatma menambahkan hari ini merupakan tes fisik dan besok tes cabor dan hari ketiga tes kesehatan dilanjutkan tes wawancara dan psikologi.
“Untuk lulus seleksi administrasi ini ada sebanyak 109 siswa dari seluruh kabupaten se-Sumsel yang dinyatakan lolos. Rinciannya 44 dari SMP dan 65 dari jenjang SMA,” ucapnya.
Untuk cabor ada 16 Cabang yaitu Atletik, Bola Voli, Catur, Dayung, Gulat, Judo, Pencak Silat, Sepak Takraw, Taekwondo, Tenis Meja, Wushu, Loncat Indah, Renang, Senam. Kecuali Sepak Bola tidak ada.
“Dalam seleksi ini kita melibatkan tim dari Unsri. Kami berharap peserta yang lulus agar dapat menjadi atlet kebanggaan Sumsel, baik di PON, SEA GAMES, maupun ASEAN GAMES, ” paparnya.
Wakil Kepala Sekolah Kurikulum Fermes Sitorus menuturkan dari 109 siswa yang lulus seleksi administrasi, pihaknya akan mengambil sebanyak 66 siswa, sesuai kuota yang ada saat ini.
“Jadi 66 siswa itu jenjang SMP dan SMA. Untuk SMA kita ambil kelas 10, sementara SMP bisa kita ambil di kelas 7, 8, dan 9. Jumlah itu akan kita distribusikan masing-masing kelas,” pungkasnya (ocha/ton)