Ini Langkah Disbudpar Aceh Bangkitkan Pariwisata 2022

IMG_20220320_141714

Subulussalam, Sriwijaya Media – Guna membangkitkan pariwisata di Provinsi Aceh, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Aceh menggelar event pekan budaya dan tradisi Barat Selatan tahun 2012, di Lapangan Sada Kata, Kota Subulussalam, Provinsi Aceh, Minggu (20/3/2022).

Kepala Disbudpar Aceh Jamaluddin, SE., Ak., M.Si., yang membuka secara langsung Event Pekan Budaya dan Tradisi Barat-Selatan 2022 ini mengatakan kegiatan ini merupakan event pemanasan untuk membangkitkan pariwisata di Provinsi Aceh.

“Ya, ini merupakan agenda rutin yang dihelat tiap tahunnya. Animo masyarakat juga sangat tinggi sehingga pelaksanaan event ini berlangsung sukses dan meriah,” tuturnya.

Kendatipun dilaksanakan ditengah pandemi Covid-19, namun hal itu bukan jadi penghalang bagi Disbudpar Aceh untuk membangkitkan perekonomian di Provinsi Aceh.

“Disiplin protokol kesehatan (prokes) tetap dikedepankan,” terangnya.

Dia berharap event ini dapat menggerakkan ekonomi di Provinsi Aceh sehingga dapat dirasakan manfaatkan oleh masyarakat.

“Kami harap partisipasi rekan-rekan wartawan untuk mengekspos berbagai kemeriahan pada acara ini. Sehingga akan membantu mempromosikan potensi dan seni Barat-Selatan ke dunia luar. Tentunya akan mendatangkan manfaat sebesar-besarnya untuk kemajuan pariwisata Aceh,” pungkasnya.

Acara Pekan Budaya dan Tradisi Barat-Selatan ini mengambil tema “Budaya Membangun Negeri”, dilaksanakan selama tiga hari dimulai 19-21 Maret 2022 di Lapangan Sada Kata, Kota Subulussalam, Provinsi Aceh.

Para pesertanya datang dari 8 kabupaten dan kota di wilayah Barat Selatan, diantaranya : Kabupaten Aceh Jaya, Aceh Barat, Nagan Raya, Simelue, Aceh Barat Daya, Aceh Selatan, Aceh Singkil serta tuan rumah Kota Subulussalam.

“Dalam acara ini ditampilkan pameran potensi tradisi dan budaya, spot wisatanya, makanan khas hingga kerajinan tangan dari masing-masing daerah atau peserta. Ditambah pentas tari, pentas seni milenial hingga D’sang project,” jelasnya.

Sementara itu, DPRA Aceh Hj Asmidar, S.Pdi., menambahkan event Pekan Budaya dan Tradisi Barat-Selatan merupakan salah satu dari banyak agenda dan event akbar di Disbudpar Aceh Tahun 2022.

“Penyelenggaraan event ini sebagai usaha dan upaya dalam mendukung bangkitnya pariwisata Aceh, meski masih dalam kondisi mawabahnya Covid-19,” paparnya.

Selain itu, event ini juga diharapkan sebagai langkah awal menggerakkan kegiatan lain yang berimplikasi langsung pada menggeliatnya budaya dan pariwisata Aceh.(maharudin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *