Palembang, Sriwijaya Media – Jelang Hari Imlek Februari nanti, Ketua Badan Pengurus Daerah (BPD) Perhimpunan Hotel dan Restauran Indonesia (PHRI) Sumsel Kurmin Halim meminta pengelola hotel tidak menyelenggarakan kegiatan berskala besar, mengingat kondisi saat ini masih dalam suasana pandemi Covid-19.
“Ya, paling tidak hanya makan malam saja, dan tidak ada acara khusus yang dapat mengundang kerumunan,” kata Kurmin, Jum’at (21/1/2022).
Dia menginstruksikan kepada hotel-hotel yang ada di Palembang khususnya dan Sumsel umumnya untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan (prokes).
Terlebih virus Omicron ini sudah mulai masuk ke Indonesia dan Provinsi Sumsel harus waspada dan lebih berhati-hati.
“Saya berharap Sumsel jangan sampai kecolongan. Oleh karena itu, setiap ada acara yang diselenggarakan oleh pihak hotel tetap memperketat dan memperhatikan prokes, QR Barcode untuk Peduli Lindungi harus diaktifkan, dan 3 M tetap diterapkan,” terangnya.
Dia juga mengaku sangat bersyukur karena anggota PHRI Sumsel selesai melaksanakan vaksinasi, baik dosis satu maupun dua.
Saat ini, pihaknya tinggal menunggu suntik vaksin booster dan masih menunggu koordinasi dengan instansi terkait, seperti TNI/Polri terkait jadwal vaksinasi tahap ketiga.
Dia mengimbau pihak hotel tidak secara berlebihan merayakan Hari Imlek. (ton)