UMK Kawah Dempo Hadiri Rakor Realisasi Pemasaran Kopi Sumsel

IMG_20211201_183715

Pagaralam, Sriwijaya Media – Owner Usaha Menengah Kecil (UMK) Kawah Dempo Miladi Susanto diwakili Manager Kopi Kawah Dempo Sri Sumanti, SKM., mengikuti secara langsung kegiatan rapat koordinasi (rakor) dalam rangka realisasi pemasaran hasil panen kopi Sumsel untuk tahun 2022.

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama dua hari dimulai Senin dan Selasa, 29 -30 November di Hotel Swarna Dwipa Palembang.

Bacaan Lainnya

Ketua UMKM Naik Kelas Kota Pagaralam Sri Sumanti, SKM., menyatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi yang ada di Sumsel sekaligus meningkatkan usaha komoditi kopi Sumsel agar menjadi kopi unggulan daerah yang kompetitif.

Diketahui, kegiatan rakor ini menghadirkan Kepala Dinas Perdagangan Sumsel Iwan Gunawan, diwakili Perwakilan Kanwil Bea Cukai Sumbagtim Anang yang menjadi narasumber, serta disaksikan Perwakilan Asosiasi DPD Kopi Indonesia Salamah Sri Susanti.

“Ya, dalam rakor ini ada tiga poin yang didapat selama kegiatan yakni realisasi hasil pemasaran panen kopi Sumsel tahun 2022 ; mengenai regulasi untuk tata kelola dan tata niaga kopi Sumsel dan terakhir brand kopi Sumsel dan lainnya,” tuturnya.

Sri berharap semoga Kopi Indonesia, khususnya Sumsel tetap menjadi kopi unggulan daerah dan dikenal sampai ke mancanegara.

Kendati demikian, untuk mewujudkan itu semua diperlukan peran serta dan dukungan dari pemerintah.

“Dukungan dari pemerintah sangat menentukan keberhasilan dan tumbuhkembang UMK yang ada di Kota Pagaralam,” jelas Sri. (Aceng)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *