Ketua TP PKK Lahat Tinjau Percepatan Vaksinasi di Pagar Gunung

IMG-20211223-WA0094

Lahat, Sriwijaya Media – Dalam rangka Hari Ibu ke 93 tahun 2021, Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Lahat Lidyawati Cik Ujang, S.Hut., berserta rombongan melakukan peninjauan percepatan target vaksinasi di Desa Karang Agung, Kecamatan Pagar Gunung, Kabupaten Lahat, Selasa (21/12/2021).

Dalam peninjauan itu, Ketua TP PKK Lahat juga berkesempatan membagikan sembako kepada warga yang menghadiri kegiatan vaksinasi.

“Bagi warga yang belum pernah divaksinasi, sesegera mungkin untuk datang ke tempat penyuntikan vaksin yang disediakan agar Kabupaten Lahat bisa mencapai target vaksin di tahun 2021 ini,” kata Lidyawati Cik Ujang.

Menurut dia, vaksinasi merupakan salah satu upaya dalam meningkatkan imun tubuh dan dalam mencegah penularan virus Covid-19 yang sampai saat ini masih menjadi momok menakutkan.

Dia juga meminta kepada warga yang telah disuntik vaksin untuk tetap disiplin menegakkan protokol kesehatan (prokes) Covid-19, dengan selalu memakai masker.

“Kita semua memiliki andil dalam mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi sekaligus mewujudkan pembentukan herd immunity. Tanpa peran aktif warga, tidak akan mungkin capaian vaksinasi akan terwujud sesuai yang diharapkan,” terangnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut  antara lain Kepala Puskesmas Pulau Pinang Saptoriza, SKM., Kapolsek Pulau Pinang Iptu Amrin Prabu, dan lainnya. (Aceng)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *