Musi Rawas, Sriwijaya Media – Tim Musi Rawas (Mura) FC U-20 memastikan diri lolos ke bapak delapan besar setelah kembali memetik kemenangan menghadapi Musi Banyuasin (Muba) pada laga kedua piala Gubernur Sumsel 2021, Minggu (7/11/2021).
Bermain di stadion Lapangan sepakbola atletik luar di Jakabaring, skuad Mura U-20 tak butuh waktu lama untuk mendapatkan keunggulan, tepatnya di menit ke 9 gol pertama berhasil tercipta melalui tendangan jarak jauh Exsa Setiawan.
Meski telah mendapatkan keunggulan pada babak pertama, namun para pemain Mura sepertinya masih belum puas. Serangan demi serangan terus di lancarkan untuk terus menekan pertahanan Muba hingga akhirnya Pidra Andika melalui sundulan kepala menyelesaikan umpan silang dari Wahyu Agus Redianto berhasil menambah keunggulan Mura menjadi 2-0.
Skor pun bertahan hingga waktu pertandingan berakhir dan memastikan diri tim Mura dapat melaju ke bapak delapan besar dengan perolehan nilai 6 poin.
Pelatih Kepala Fran Ariska usai pertandingan kepada sriwijayamedia.com mengatakan sangat bangga dengan performa dan semangat para pemain dilapangan.
“Luar biasa penampilan mereka pada pertandingan kali ini, meski sempat tertekan di menit awal pertandingan. Namun memasuki pertengahan pertandingan perlahan – lahan mereka berbalik menguasai pertandingan, dan berhasil memperoleh keunggulan,” ujar Fran.
Meski telah memastikan diri lolos ke bapak delapan besar, namun Frans meminta kepada seluruh pemain untuk tidak terlalu berpuas diri.
“Dengan dua kali kemenangan yang sudah kita dapatkan sudah dipastikan kami akan lolos ke babak delapan besar. Namun tentu keberhasilan ini tidak menjadi kita cepat puas diri,” terangnya.
Dia meminta seluruh pemain tetap menjaga semangat dan kekompakan untuk pertandingan berikutnya yang akan dilaksanakan esok hari menghadapi Banyuasin.
“Saya berterimakasih kepada seluruh official team, Manajer Tim Mohammad Al Amin dan Sekretaris Dispora yang memberikan support secara langsung serta doa dari seluruh masyarakat Kabupaten Mura sehingga menambah motivasi anak-anak Mura dalam melakoni laga di ajang Piala Gubernur Sumsel ini,” jelasnya.(Mus)