Subulussalam, Sriwijaya Media – Gerai Vaksin Presisi Polsek Penanggalan Polres Subulussalam memberikan pelayanan vaksinasi kepada pelajar SMP dan juga masyarakat Kampong Sikelang, di SMPN 4 Penanggalan Kecamatan Penanggalan Kota Subulussalam, Kamis (21/10/2021).
Kegiatan vaksinasi ini bertujuan memfasilitasi warga, khususnya para pelajar di Kecamatan Penanggalan untuk mengikuti vaksinasi Covid-19.
Hadir menyaksikan vaksinasi itu antara lain Danposramil Penanggalan Peltu J Saragih, Kapolsek Penanggalan Iptu Evizarianto, SAB., Kepala Kampong Sikelang Jajulle Anak Ampun, para orang tua siswa serta masyarakat setempat.
Kapolsek Penanggalan Iptu Evizarianto, SAB., dikonfirmasi awak media mengatakan kegiatan itu guna mempercepat vaksinasi dan menekan angka penyebaran Covid-19 di Kota Subulussalam, khususnya Kecamatan Penanggalan.
“Kegiatan gerai vaksin ini dalam rangka mendukung percepatan pelaksanaan vaksinasi, agar terciptanya Herd Immunity dan menekan penyebaran virus Covid-19 di wilayah hukum Polsek Penanggalan,”ujar Evizarianto.
Dikatakannya lagi bahwa pihaknya hari ini telah melaksanakan vaksinasi untuk 68 orang dosis pertama untuk masyarakat Kampong Sikelang dan juga para pelajar SMPN IV Penanggalan.
“Tadi kita sudah menvaksinasi masyarakat Kampong Sikelang serta para pelajar SMPN IV Penanggalan sebanyak 68 orang untuk dosis pertama. Alhamdulillah vaksinasi berjalan lancar,” tutur Iptu Evizarianto.
Kapolsek Penanggalan mengajak masyarakat Kecamatan Penanggalan yang belum melakukan vaksinasi untuk segera mengikuti vaksinasi ke Puskesmas Jontor dan Puskesmas Penanggalan.
“Saya mengajak masyarakat untuk mau datang melakukan vaksinasi, karena vaksin ini aman dan halal,” jelas Evizarianto
Iptu Evizarianto juga menyampaikan kepada seluruh masyarakat agar tidak mudah terpengaruh atau terprovokasi adanya berita yang belum benar atau hoax. (maharudin)