Pastikan Makanan Terbebas Zat Bahaya, Wawako Fitri Datangi PS Mal

IMG_20210907_161424

Palembang, Sriwijaya Media-Guna memastikan bahan makanan dan produk makanan di Palembang bebas dari zat berbahaya, Wakil Walikota (Wawako) Palembang Fitrianti Agustinda bersama Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) mendatangi Palembang Square (PS) Mal dan Hypermart, Selasa (7/9/2021).

Hal ini dimaksudkan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, pasca beroperasinya mall di Palembang seiring turunnya PPKM dari level IV ke level III.

Bacaan Lainnya

“Kita ingin memastikan semua produk makanan aman dari zat berbahaya,” kata Fitri.

Kesehatan produk makanan terbebas dari zat berbahaya yang menjadi konsentrasi Wawako ini sebelum PPKM Level 4, kerap melakukan sidak mulai dari mal hingga ke pasar tradisional.

“Sebelum penerapan PPKM, kita telah melaksanakan sidak dalam rangka untuk mengantisipasi jika ada oknum yang berbuat curang menjual produk-produk makanan berbahaya,” terangnya.

Hasil sidak, lanjut Fitri, pihaknya bersama BBPOM tidak menemukan adanya makanan yang kedaluarsa atau mengandung zat berbahaya.

“Alhamdulilah di dua tempat ini tidak ada lagi temuan makanan serta produk lainnya yang mengandung zat berbahaya,” paparnya.

Meski tidak ada temuan, namun tidak membuat Fitri terhenti disitu saja, melainkan akan terus melakukan pengawasan.

“Dari Pemkot sendiri tidak akan berhenti, kita akan kejar terus oknum yang melakukan tindak kecurangan yang memasukan zat berbahaya di makanan,” jelas Wawako.

Sementara itu, Kepala BBPOM Kota Palembang Drs Martin Suhendri, Apt., MM., Farm., menambahkan, jika upaya Pemkot Palembang telah berhasil dalam menekan peredaran makanan yang  berbahaya, baik di pasar maupun swalayan.

“Alhamdulillah banyak progres yang telah dilakukan oleh ibu Wawako bersama BBPOM dalam menindak oknum yang tidak bertanggung jawab, khususnya penemuan makanan yang mengandung zat berbahaya. Tentu saya sendiri sangat mengapresiasi kinerja tim ini,” jelasnya.(jay)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *