Kedepankan Prokes Ketat, PT ASN Bagikan Bibit Sawit ke Ponpes Wal Ashri

IMG_20210716_215922

Subulussalam, Sriwijaya Media- Dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan (prokes) Covid-19, manajemen PT Agro Sinergi Nusantara (ASN), sebuah perusahaan perkebunan berlokasi di Kecamatan Rundeng Kota Subulussalam  membagikan bibit sawit kepada pengurus Pondok Pesantren (Ponpes) Wal Ashri, di Desa Tualang Kecamatan Rundeng, Jum’at (16/7/2021).

Manager PT ASN Erdrawan menyatakan penyerahan sebanyak 500 bibit sawit itu diambil dari program Corporate Social Responsibility (CSR) perusahaan, sebagai bagian mewujudkan aspek ilmu yang bermanfaat bagi para santriwan/ santriwati yang tinggal di Komplek Ponpes Wal Ashri, di Desa Tualang Kecamatan Rundeng, Kota Subulussalam.

Bacaan Lainnya

“Ponpes Wal Ashri menjadi salah satu binaan dari PT ASN. Apalagi keberadaannya berada di ring 1 perusahaan yang masuk di wilayah Desa Tualang, Kecamatan Rundeng,” ucapnya.

Dengan adanya bantuan bibit sawit itu, masih kata dia, Ponpes Wal Ashri kedepan makin lebih mandiri secara ekonomi. Terlebih saat ini masih dalam situasi pandemi Covid-19.

Dia berharap Ponpes Wal Ashri dapat terus bersinergi dalam membangun serta menciptakan lapangan pekerjaan untuk masyarakat sekitar.

“Kami menaruh harapan kalau Ponpes Wal Ashri dapat menjadi salah satu kebanggaan kita semua, khususnya mencetak santriwan/santriwati berkualitas mumpuni,” terangnya.

Sementara itu, Pimpinan Ponpes Wal Ashri Mewardi Saran, SH.I., mengucapkan syukur dan terima kasih serta apresiasi tinggi kepada manajemen PT ASN yang telah menggulirkan CSR-nya melalui bantuan bibit sawit.

“Rencananya 500 bibit sawit ini akan ditanam ditanah wakaf seluas dua hektar, bantuan dari Kades Tualang Pulih Kombih. Ya, kalaupun sudah panen, Insha Allah akan dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan Ponpes Wal Ashri,” jelasnya. (mha)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *