Ini Bentuk Atensi Bupati Mura Terhadap Lansia, Disabilitas dan Anak Terlantar

IMG_20210714_192049

Musi Rawas, Sriwijaya Media – Bupati Musi Rawas (Mura) Hj Ratna Machmud didampingi Ketua TP PKK H Riza Novianto Gustam menunjukkan perhatiannya kepada para lanjut usia (lansia), disabilitas dan anak terlantar dengan menyalurkan bantuan sosial (bansos) secara langsung.

Penyerahan bansos tersebut dilakukan di Kelurahan Pasar Muara Beliti, Desa Muara Beliti Baru dan Desa Mana Resmi, Kecamatan Muara Beliti, Rabu (14/7/2021).

Bacaan Lainnya

“Bantuan yang diberikan ini berupa kursi roda, sepeda, makanan serta pakaian,” kata Bupati.

Bupati mengatakan penyerahan bansos ini merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mura kepada penyandang disabilitas, lansia dan anak terlantar.

“Saya berharap dengan adanya

bantuan ini dapat memberikan semangat dan meringankan beban bagi yang menerimanya, khususnya ditengah pandemi Covid-19 ini,” terang Bupati.

Pada kesempatan itu, Bupati mengingatkan warga untuk tetap mematuhi anjuran pemerintah akan protokol kesehatan (prokes) yakni memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun hingga menjauhi kerumunan.(Zul)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *