HUT Bhayangkara ke 75, Polres Mura Dukung Percepatan Penanganan Covid-19

IMG_20210701_150815

Musi Rawas, Sriwijaya Media – Bertepatan dengan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-75, jatuh pada Kamis (1/7/2021), Kapolres Mura AKBP Efrannedy beserta personel Polres Mura, menerima pemberian tumpeng dari Dandim 0406 Lubuk Linggau Letkol Inf Erwinsyah Taupan.

Hal tersebut terlaksana usai pelaksanaan apel dihalaman depan Mapolres Mura, Pusat Perkantoran Agropolitan Center Pemkab Mura, sekitar pukul 08.00 WIB.

Bacaan Lainnya

Diketahui, peringatan Hari Bhayangkara ke-75 ini mengusung tema,”Transformasi Polri yang Presisi Mendukung Percepatan Penanganan Covid-19 untuk Masyarakat Sehat dan Pemulihan Ekonomi Nasional Menuju Indonesia Maju”.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Mura AKBP Efrannedy mengucapkan selamat Hari Jadi Bhayangkara ke-75, semoga seluruh personel Polri diseluruh wilayah Indonesia semakin jaya dan bermartabat dalam menjalankan tugas.

Sesuai tema,” Transformasi Polri yang Presisi Mendukung Percepatan Penanganan Covid-19 untuk Masyarakat Sehat dan Pemulihan Ekonomi Nasional Menuju Indonesia Maju”.

Artinya, sebagai anggota Polri semakin lebih baik lagi dalam menjalankan tugas sebagai aparat penegak hukum, serta mendukung percepatan penanganan Covid-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju.

Kapolres mengucapkan terima kasih kepada Dandim 0406 Lubuk Linggau, Letkol Inf Erwinsyah Taupan beserta seluruh personel Kodim 0406 Lubuk Linggau, karena menyempatkan hadir sekaligus memberikan nasi tumpeng, sebagai ucapan selamat hari jadi Bhayangkara ke-75.

“Saya mewakili personel Polres Mura, mengucapkan terima kasih kepada, Dandim beserta personel Kodim 0406 Lubuk Linggau, karena menyempatkan diri hadir dan memberikan ucapan sekaligus nasi tumpeng di Mapolres Mura,” terang Kapolres.

Sementara itu, Dandim 0406 Lubuk Linggau Letkol Inf Erwinsyah Taupan mengucapkan selamat hari jadi Bhayangkara ke-75, untuk Polres Mura. Semoga kedepannya bisa memberikan yang terbaik untuk negara Indonesia, khususnya Kabupaten Mura.

“Saya ucapan selamat Hut Bhayangkara ke-75. Semoga selalu menjadi Polri yang lebih baik dan semoga silaturahmi selama ini bersama dengan Kodim 0406 Lubuk Linggau makin terjalin,” jelas Dandim 0406 Lubuk Linggau. (Zul)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *