Grand Final Pemilihan Duta Pertanian 2021 di Hotel Harper Tuai Protes

IMG_20210705_170457

Palembang, Sriwijaya Media-Kegiatan grand final pemilihan duta pertanian 2021 di Hotel Harper menuai protes dari pendukung peserta. Padahal para pendukung sudah membayar uang Rp20.000 saat masuk di Hotel Harper, Senin (5/7/2021).

Pantauan dilapangan, kegiatan grand final pemilihan duta Pertanian Sumsel 2021 dihadiri Kepala Dinas Pertanian, Tanaman Pangan dan Holtikultura Sumsel Bambang Pramono, Kepala Dinas Pariwisata Sumsel Aufa Syahrizal serta Staf ahli Bidang Kemasyarakatan SDM Setda Sumsel Nielson.

Grand final ini sendiri dihadiri 20 peserta yang membawa pendukung masing-masing.

Saat masuk, para pendukung kaget bukan kepalang. Pasalnya, mereka diminati panitia kegiatan uang masuk sebesar Rp20.000. Jika membayar uang tersebut, maka dipersilakan masuk. Tapi jika tidak, pendukung tidak diperkenankan masuk.

Panitia berdalih menerapkan standar protokol kesehatan (prokes) dan sangat menyeleksi siapapun yang akan masuk.

“Masak kami sudah membayar uang tiket masuk Rp20.000, tapi tempat duduk tidak disediakan,” keluh Lin, salah satu pendukung.

Wanita berhijab ini memilih langsung angkat kaki meninggalkan acara tersebut begitu tahu tidak mendapatkan kursi sama sekali.

Setali tiga uang, Dita, pendukung peserta lainnya juga mempertanyakan kepada panitia tentang kegunaan besaran uang tiket masuk tersebut.

Usai membayar, Dita langsung diberikan stempel khusus ditangannya. Namun ketika masuk ke dalam, jangankan mendapatkan makanan atau snack, mendapatkan kursi pun tidak.

Dita pun langsung memilih meninggalkan kegiatan tersebut. Tak hanya Dita, puluhan pendukung lainnya juga banyak yang memilih pulang meninggalkan kegiatan tersebut.

Menyikapi hal itu, Kepala Dinas Pertanian Sumsel Bambang Purnomo mengakui tidak tahu menahu soal banyaknya pendukung peserta yang pulang lantaran tidak adanya kursi.

“Nanti saya akan konfirmasi dulu dengan panitianya,” singkatnya.

Diketahui, proses seleksi pemilihan duta Pertanian 2021 dilakukan selama 10 hari. Para peserta sebelumnya sudah dilakukan karantina selama tiga hari, dua hari di Wisma Atlet dan satu hari di Dinas Pertanian.

Pemilihan duta Pertanian Sumsel ini merupakan kegiatan tahun kedua. Sebanyak 107 peserta mendaftar dan setelah dilakukan seleksi hingga terpilih 20 finalis.

Kegiatan ini bertujuan untuk memilih duta pertanian Sumsel, padahal saat ini masih dalam situasi pandemi dimana Palembang masih masuk dalam zona merah. (Ocha)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *