Forkopimda Lahat Tinjau Posko PPKM di Tiga Lokasi Berbeda

IMG_20210713_130330

Lahat, Sriwijaya Media-Unsur Forkopimda Lahat terdiri dari Pj Sekda Lahat Drs H Deswan Irsyad, Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono, S.Ik., Dandim 0405 Lahat Letkol Kav Syawab Al Amin, SE., Kepala BNPB Lahat Drs H Ali Affandi, Kepala Dinkes Lahat Taufik Maryansyah Putra, SKM., meninjau posko PPKM di 3 lokasi berbeda, Jum’at (9/7/2021).

“Selain melakukan pengecekan posko wilayah kelurahan/desa yang terpapar Covid-19, kami juga melakukan sosialisasi dan edukasi kepada petugas posko PPKM berskala mikro agar juga melakukan edukasi kepada warga untuk tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat,” kata Pj Sekda Lahat Drs H Deswan Irsyad, M.Pd.I.

Bacaan Lainnya

Pada kesempatan itu pula, unsur Forkopimda Lahat juga menyerahkan bantuan secara simbolis dalam bentuk makanan dan minuman serta vitamin kepada warga yang sedang melakukan isolasi mandiri dirumah sekaligus memberikan bantuan kepada petugas Posko PPKM Mikro serta petugas BKO di 2 kelurahan dan 1 desa yang ada di Kabupaten Lahat.

Selanjutnya, unsur Forkopimda Lahat menyerahkan bantuan sosial berupa sembako kepada warga yang sedang melaksanakan isolasi mandiri di Kelurahan Bandar Jaya, Kelurahan Pasar Lama dan Desa Selawi yang diserahkan secara langsung Pj Sekda, Kapolres, Dandim Lahat, dan Kepala Dinkes Lahat.

Sementara itu, Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono, S.Ik., menekankan penegakan prokes secara humanis kepada warga Kabupaten Lahat.

“Kita tidak bisa menganggap remeh penyebaran Covid-19 di Kabupaten Lahat. Sekarang ini akibat ketidakpatuhan sebagian masyarakat yang tidak mengindahkan imbauan dari pemerintah akhirnya membawa Kabupaten Lahat ke zona merah,” ujar Kapolres.

Kapolres melanjutkan puluhan personel Polri dibantu aparat TNI dari Kodim 0405 Lahat disiagakan untuk membantu penegakan prokes kepada warga.

Bahkan, pihaknya akan memberikan tindakan tegas bagi pelanggar prokes yang tidak memakai masker saat melakukan kegiatan diluar rumah.

Dalam pelaksanaan, kegiatan edukasi ini memerlukan sinergitas semua unsur terkait dalam penanganan dan penanggulangan Covid-19 di Kabupaten Lahat.

“Kami berharap dengan adanya kegiatan PPKM dilakukan secara keroyokan. Butuh kerja keras semua pihak, baik petugas dan masyarakat untuk selalu mematuhi prokes yang sudah ditentukan pemerintah,” jelas Kapolres.(ssl)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *