Wujudkan WBBM, Kantor Imigrasi Muara Enim Kembangkan Inovasi IKM Pintar

IMG_20210601_183454

Muara Enim, Sriwijaya Media – Untuk menunjang tugas dan fungsi keimigrasian dalam mewujudkan pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Kantor Imigrasi Kelas ll Non TPI Muara Enim mengembangkan Inovasi Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) Pintar.

“Di tahun 2021 ini kami kembali mengembangkan inovasi aplikasi IKM Pintar dengan penambahan fitur bahasa asing yang diintegrasikan pada website Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Muara Enim,” tutur Kepala Kantor Imigrasi Muara Enim Made Nurhepi Juniartha, saat dikonfirmasi, Selasa (1/6/2021).

Bacaan Lainnya

Made menjelaskan, pengembangan inovasi aplikasi “IKM Pintar” merupakan mesin inovasi aplikasi yang dibuat ditahun 2020 dan diresmikan langsung Bupati Muara Enim.

Saat itu, Kantor Imigrasi Muara Enim ingin memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat melalui penilaian dan komentar atas pelayanan yang diberikan petugas.

“Tujuannya untuk menyasar Warga Negara Indonesia (WNI) pemohon paspor Republik Indonesia (RI). Nah sekarang tidak hanya WNI yang dapat menilai dan komentar, Warga Negara Asing (WNA) pun juga dapat menilai dan berkomentar terhadap kinerja Kantor imigrasi Muara Enim,” terangnya.

Made menambahkan, selain memiliki fitur bahasa Indonesia dan Inggris dalam aplikasi IKM tersebut, pihaknya juga menambahkan fitur bahasa Cina.

“Ya, karena di wilayah kerja Kantor Imigrasi kelas II Non TPI Muara Enim ini ada beberapa proyek strategis nasional yang pekerjanya kebanyakan warga Negara Cina. Jadi kami menambahkan fitur bahasa Cina,” paparnya.

Made menerangkan, aplikasi IKM pintar tersebut tidak hanya berlaku bagi kantor Imigrasi Muara Enim saja, namun juga berlaku ke seluruh Unit Kerja Kantor (UKK) Kantor Imigrasi kelas II Non TPI Muara Enim di wilayah Provinsi Sumsel.

“Sekarang masyarakat dapat dengan mudah mengakses inovasi aplikasi IKM Pintar ini dengan mengakses IKM pintar  lewat smartphone atau PC dengan masuk pada website https://kanimmuaraenim.kemenkumham.go.id,” jelasnya.

Aplikasi IKM Pintar ini, merupakan suatu aplikasi, dimana masyarakat dapat terlibat secara langsung dalam menilai dan berkomentar atas kinerja yang diberikan.

“Ini dipantau secara real time oleh saya. Diharapkan dengan adanya IKM Pintar ini akan terus menjadi tolak ukur kinerja para pegawai untuk tetap berkomitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, melanjutkan tujuan mewujudkan ZI dalam mewujudkan WBBM,” pungkasnya.(sam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *