Tinjau Tempat Penyimpanan Alat Pertanian, Hal Ini Ditegaskan Bupati Panca

IMG_20210610_142437

Indralaya, Sriwijaya Media -Bupati Ogan Ilir (OI) Panca Wijaya Akbar didampingi Kepala Dinas Pertanian Abi dan Camat Indralaya Utara Syaiful meninjau gudang penyimpanan alat pertanian, bibit dan pupuk pertanian, di Desa Palem Raya Kecamatan Indralaya Utara, Kamis (10/6/2021).

Menurut Bupati Panca, dengan adanya peninjauan serta pengecekan ke tempat  penyimpanan alat pertanian, bibit dan pupuk, diharapkan adanya pemetaan terhadap lokasi gudang dan lahan yang ada disekitar agar dapat terlihat lebih rapi.

Bacaan Lainnya

“Saya sudah  instruksikan kepada dinas pertanian untuk menertibkan alat pertanian yang masih belum di kembalikan,” ujar Bupati Panca.

Lanjut Bupati, untuk penggunaan alat pertanian, diharapkan agar dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh para petani yang ada di Kabupaten OI.

“Alat pertanian supaya dapat dimanfaatkan dengan baik, sehingga nantinya akan berdampak pada meningkatnya bidang pertanian di Kabupaten OI,“ terang Bupati.(hdn)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *