Palembang, Sriwijaya Media – Hotel Best Skip yang berada di Jalan Mayor Salim Batubara Palembang saat ini mengusung konsep serta management baru.
Hal itu disampaikan Owner Representatif New Hotel Best Skip Iyan Setiawan didampingi Operasional Manager Ikbal saat ditemui diruang kerjanya, Selasa (1/6/2021).
“Ya, saat ini Hotel Best Skip dikelola management baru, termasuk para pegawai juga hampir baru. Disini sumber daya manusia (SDM)-nya berjumlah 34 orang yang dibagi di beberapa bagian,” kata Owner Representatif New Hotel Best Skip Iyan Setiawan.
Begitu pun untuk konsepnya juga diubah, mulai dari kamar, ruang meeting, restaurant dan lain sebagainya.
Dia menyebutkan Hotel Best Skip ini merupakan hotel bintang tiga dengan berbagai pilihan type kamar, yakni room standar, superior, deluxe, dan family dengan total 131 kamar.
Untuk harga room pun dimulai dari harga Rp125.000 nett/malam sampai harga Rp375.000 nett/malam, dan ini sudah include breakfast.
“Saat ini fasilitas yang dimiliki Hotel Best Skip meliputi ballroom berkapasitas hingga 1.000 orang, meeting room sebanyak 6 room yang masing-masing berkapasitas hingga 100 orang. Begitupun area parking bisa menampung 50 kendaraan, outdoor dan basement, dan untuk motor hingga 150 kendaraan,” terangnya.
Selain itu, ada juga restaurant dan smooking area. Untuk kapasitas restaurant sekitar 150 orang dengan konsep restaurant semi dinning.
Bahkan pihaknya juga menyediakan live music di restaurant. Tujuannya supaya tamu bisa bernyanyi.
“Kami juga menyediakan class danve yang dibuka hari Senin, Rabu, Jumat, dan Minggu. Class dance ini bisa diikuti anak SD hingga perguruan tinggi. Untuk peserta class dance hanya dikenakan in change untuk makan dan minum seharga Rp150.000,” jelasnya.(ton)