Bupati Lahat dan Forkopimda Monitoring Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19

IMG_20210712_185922

Lahat, Sriwijaya Media-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lahat bekerjasama dengan unsur TNI dan Polri melaksanakan kegiatan satu juta satu hari vaksinasi secara serentak di seluruh Indonesia, Sabtu (26/6/2021).

Guna memastikan pelaksanaan vaksinasi berjalan dengan aman dan terkendali, Bupati Lahat Cik Ujang, SH., bersama Wakil Bupati (Wabup) Lahat H Hariyanto, SE., MM., bersama Sekda Lahat H Deswan Irsyad, Ketua DPRD Lahat Fitrizal, ST., dan unsur Forkopimda Lahat memonitoring ke sejumlah tempat pelaksanaan vaksinasi.

Bacaan Lainnya

Bupati Lahat Cik Ujang, SH., menyatakan kegiatan vaksinasi hari ini dilaksanakan di 36 titik diantaranya GOR Bukit Tunjuk, Pasar PTM Square, Kodim 0405, dan 33 puskesmas yang ada di Kabupaten Lahat serta 2 rumah sakit.

Tercatat ada sebanyak 2.700 lebih dosis vaksin yang disiapkan untuk warga Kabupaten Lahat.

“Saya mengucapkan terima kasih atas antusiasme warga Kabupaten Lahat dalam mengikuti program sejuta vaksin secara serentak pada hari ini,” ucap Bupati.

Ketua DPRD Lahat Fitrizal Homizi, ST., menambahkan pihaknya memberikan dukungan penuh atas program pemerintah melakukan vaksinasi secara serentak guna memutus rantai penyebaran Covid-19.

“Kami berharap kerjasama dari masyarakat untuk mengikuti vaksinasi ini dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid-19 dan semoga pandemi Covid-19 ini segera berakhir,” tuturnya.

Sementara itu, Sekretaris Gugus Tugas Penanganan Covid-19 sekaligus Kepala BPBD Lahat Drs H Ali Afandi, M.Pd.I. menambahkan pada prinsipnya satgas gugus tugas mengucapkan banyak terima kasih kepada TNI/Polri atas dukungannya terhadap program vaksinasi sejuta sehari ini.

Terpisah, Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono, S.Ik., mengatakan bahwa kegiatan vaksinasi di Kabupaten Lahat ini menindaklanjuti perintah presiden untuk melaksanakan vaksinasi massal satu juta sehari yang telah dimulai dari 21-30 Juni.

Kendati demikian, pihaknya sangat bersyukur karena Kabupaten Lahat dapat melaksanakan vaksinasi kerjasama TNI/Polri bersama BPBD dan dinas terkait.

“Untuk target di Kabupaten Lahat sekitar 2.565 orang, namun diharapkan akan lebih dari target sehingga vaksinasi massal ini dapat menyentuh semua lapisan masyarakat yang ada di Kabupaten Lahat,” jelasnya.(ssl)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *