Bangun Rumah Subsidi "MUSIKU POLDA Sumsel" Berkonsep Komersil

IMG_20210605_094606

Banyuasin, Sriwijaya Media – PT Duta Persada Lestari terus melakukan penetrasi pasar.

Sebelumnya telah berhasil membangun Perumahan Duta Mas, Griya Duta Mas, Duta Tanah Mas, Duta Hill Residence, Perumahan Kirana, dan lainnya, ditahun ini PT Duta Persada Lestari membangun perumahan subsidi “MUSIKU POLDA Sumsel” Duta Tanah Mas, yang berada di  Jalan Tanah Mas Kelurahan Sukajadi Kabupaten Banyuasin, Sumsel.

PIC MUSIKU Polda Sumsel dan Umum PT Duta Persada Lestari Dewi Irawati dikonfirmasi Jum’at (4/6/2021) menegaskan perumahan ini merupakan perumahan bersubsidi bagi anggota TNI/Polri diberi nama Perumahan “MUSIKU POLDA Sumsel” Duta Tanah Mas.

“Soal harga, kami mengikuti pemerintah yakni sekitar Rp150.500.000 untuk type 36. Pembangunan perumahan ini menindaklanjuti Memorandum of Understanding (MoU) kedua yang diperpanjang hingga 2022 mendatang, pasca berakhirnya MoU pertama di tahun 2020 lalu,” ujarnya.

Kendati namanya Perumahan TNI/Polri, namun penjualan perumahan ini berlaku untuk umum. Artinya mereka yang berprofesi diluar TNI/Polri bisa membeli rumah subsidi ini, dengan syarat sesuai dengan prosedur kepemilikan perumahan subsidi.

Saat ini yang boleh memiliki rumah bersubsidi hanya mereka yang berstatus pegawai tetap, gaji transfer, atau pegawai honor dengan SK gaji transfer, cash by cash aja kalau memang ada yang pembayaran gaji tunai. Karena itu kembali lagi dengan kebijakan dari masing-masing bank.

Untuk perumahan disini, ada sekitar 4 blok mencapai 622 unit. Walaupun rumah subsidi, tapi konsepnya seperti konsep komersil, dengan dilengkapi berbagai fasilitas seperti gerbang utama, dua jalur, jalan sudah dicor, tiang listrik dan lampu terpasang dari pihak developer.

“Perumahan ini memiliki dua type yakni tahap 1 untuk blok D type 36 dengan luasan tanah 96 meter berukuran 8×12 meter, dan tanah samping 2 meter. Jadi konsep rumah kita tidak berdampingan, tapi ada jarak,” terangnya.

Begitu pula dari spesifikasi, rumah ini sudah plester dan cat luar dalam, termasuk toilet kamar mandi dengan dinding keramik.

Dia melanjutkan bagi masyarakat yang ingin membeli rumah ini cukup menyerahkan Down Payment (DP) 5 persen dari harga atau sekitar Rp7.525.000, dan minimal DP 1 juta untuk blok belakang, DP Rp3juta untuk blok depan terima kunci.

Bagi yang melakukan pemesanan, pihaknya menyiapkan hadiah kipas angin tinggi, pompa air, carport, dan meja dapur.

Dia mengestimasikan cicilan dari perumahan ini sekitar Rp1.100.000 selama 15 tahun dan Rp900.000 untuk 20 tahun.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *