Resmi Beroperasi, Pindang Angkasa Jadi Alternatif Bagi Pecinta Kuliner di Palembang

IMG_20210224_192225

Palembang, Sriwijaya Media – Lagi-lagi para pecinta kuliner yang ada di Kota Palembang kembali dimanjakan dengan hadirnya Resto Pindang Angkasa yang berada di Jalan Sumpah Pemuda No 84, tepatnya depan Futsal Radio Momea Palembang.

Keberadaan Pindang Angkasa ini yang beroperasi pada 21 Februari 2021 lalu diharap dapat menjadi alternatif bagi pecinta kuliner.

Owner Pindang Angkasa, Maya Angkasa saat ditemui dilokasi, Rabu (24/2/2021) menegaskan Pindang Angkasa ini beroperasi setiap hari dimulai pukul 09.00Wib – 21.00Wib.

“Menu yang ditonjolkan di Pindang Angkasa ini adalah pindang khas Palembang. Mulai dari pindang Ikan Baung, Patin Sungai, Patin Sungai Liar, Pindang Tulang, Pindang Ayam, Pindang Udang. Sedangkan kuahnya ada pilihan yakni kuah merah dan kuah segar,” kata Maya.

Bukan hanya itu saja, pihaknya juga menyediakan pindang tulang iga, pindang mangut dengan bahan ikan baung sale yang diracik dengan bumbu khas.

Selanjutnya, Pindang Angkasa juga menyediakan pepes kuning dan pepes iris dengan bahan ikan dan ayam.

“Sebagai makanan pendamping, kita siapkan tempe, dan tahu, kemplang dan kerupuk serta oleh-oleh khas Palembang lainnya,” terangnya.

Sementara untuk menu minuman andalan adalah cendol angkasa, yang dibalut dengan creamer, es kacang merah, dan es campur.

Soal harga makanan, dimulai dari Rp10.000 hingga ratusan ribu. Sedangkan harga mnuman mulai dari Rp18.000 sampai Rp30.000.

Pindang Angkasa ini, lanjut dia, memiliki 3 lantai, dengan kapasitas masing-masing 40 orang. Mengingat saat ini kondisi pandemi sehingga tingkat keterisian dibatasi hingga 20 orang.

“Dilantai dua ada ruang VIP dan smooking area. Sedangkan dilantai 3 ada Ruang VIP dan smooking area dengan kapasitas 30 orang. Kita juga telah bekerja sama dengan aplikasi gojek. Sistem pembayaran sendiri bekerjasama dengan beberapa perbankan,” jelasnya.(ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *