Giliran KBMS Yogyakarta Apresiasi Raihan Prestasi Disdik Subulussalam

IMG_20210204_113642

Subulussalam, Sriwijaya Media- Raihan prestasi yang diperoleh Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Subulussalam mendapat apresiasi dari pelbagai elemen di Kota Subulussalam.

Kali ini, apresiasi positif diberikan Keluarga Besar Mahasiswa Subulussalam (KBMS) di Yogyakarta.

“Selaku mahasiswa kita harus melihat secara objektif segala kebijakan dan capaian instansi pemerintahan. Baru-baru ini kita mendapat angin segar atas pujian LPMP Aceh terkait meningkatnya mutu pendidikan di Kota Subulussalam,” kata Sekretaris Jendral (Sekjen) KBMS Yogyakarta Maisi Maha, Kamis (4/2/2021).

Atas capaian itu, selaku mahasiswa dirinya merasa sangat bangga. Disisi lain, pihaknya meminta Disdik Subulussalam tidak berpuas diri atas capaian tersebut.

Dia meminta pula agar Disdik dapat mempertahankan capaian itu. Bahkan bila perlu dapat ditingkatkan ditahun berikutnya.

“Kami siap bersinergi dengan Disdik Subulussalam dalam upaya memajukan pendidikan di Kota Subulussalam,” terangnya.

Dia berharap mutu pendidikan Subulussalam tidak berada di peringkat 19 ditahun 2020 saja, tapi dapat meningkat lagi kedepannya.

“Kami optimistis mutu pendidikan Kota Subulussalam dapat masuk kedalam 10 besar di tahun 2025 mendatang,” jelasnya. (mha)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *