Real Steak R & B Grill The Best In Town Sediakan Daging Fresh Higienis dan Terjangkau

IMG_20210123_123320

Palembang, Sriwijaya Media- Manajemen PT Indoguna Utama, sebuah perusahaan ekspor impor jenis makanan dan minuman di Indonesia, berkantor pusat di Jalan Taruna nomor 8, Pondok Bambu Jakarta, Jakarta Timur (Jaktim) kini berekspansi dengan memasok bahan pangan ke hotel, restoran, dan toko pengecer, termasuk Retail, Meet Shop, dan Resto Kota Palembang, seperti di Real Steak R & B Grill The Best In Town.

“Sebenarnya tidak mahal untuk bisa makan daging yang fresh dan higienis. Harganya sangat terjangkau untuk masyarakat Kota Palembang Sumsel,” ucap General Manager (GM) Real Steak R & B The Best In Town Teddy Susanto saat ditemui dikantornya, Sabtu (23/1/2021).

Dia mengaku sangat bersyukur karena PT Indoguna Utama mempercayakan kepada Real Steak R & B The Best In Town yang berada di Jalan Diponegoro No 5 Kecamatan Bukit Kecil Kelurahan Talang Semut Palembang.

Ditempat ini, masyarakat bisa berbelanja berbagai macam jenis daging, dari yang terendah hingga teratas, dan semuanya dijamin fresh dan higienis, dan masih sangat terjangkau.

“Ditempat kita ini sendiri mengusung 3 departement, yakni trading sebagai supplier daging dalam jumlah terbesar, kehotel ke catering atau ke distribusi lainnya,” katanya.

Menurut dia, untuk ada ritel yakni meet shop seperti yang ada berada dilantai bawah dan Resto. Barang itu dari besar, kemudian untuk yang kecil beli di Meet Shop.

Untuk makan beli di Resto, maka makanlah disini, bisa makan dilantai satu, lantai dua, dan lantai tiga. Dilantai dua dan tiga sendiri ada beberapa ruangan, ada ruangan yang dingin, ruangam privat, dan smooking area. Ditempat ini sendiri difasilitasi musholla, kamar mandi, dan wifi area.

“Jadi konsepnya itu costumer datang itu sebenarnya buku menu hanya panduan saja, jadi seharusnya costumer lebih puas, karena mereka bisa memilih sendiri dagingnya. Mau yang murah, sedang ataupun mahal,” terangnya.

Begitupun untuk daging beku 30 derajat yang bisa bertahan berbulan-bulan dirumah.

Dia mengaku kenapa pilih Palembang, karena di kota ini sangat berpotensi. Kedepan, akan melebarkan sayap, yakni di Provinsi Bangka Belitung (Babel), Jambi, dan Pekan Baru. (ton)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *