Tabrak Balok Kayu, Speedboat "Karena Dia" di Perairan SP3 Banyuasin Terbalik

IMG_20201118_202211

Banyuasin, Sriwijaya Media – Transportasi sungai speedboat merk “Karena Dia” mengalami kecelakaan dengan menabrak balok kayu di perairan SP3 Kecamatan Makarti Jaya, Kabupaten Banyuasin, tepatnya di Sungai Seputaran Upang, Selasa (18/11/2020) sekitar pukul 16.30Wib.

Tidak ada korban jiwa dalam insiden kecelakaan tunggal itu. Sementara barang-barang didalam speedboat berhamburan ke sungai.

Bacaan Lainnya

Informasi dihimpun dilapangan, terjadinya kecelakaan tunggal itu lantaran speedboat diduga milik Kepala Desa (Kades) Makarti Jaya melaju dengan kecepatan tinggi.

Rupanya, di sungai ada balok kayu besar mengambang sehingga sopir speedboat tak kuasa mengendalikan laju speedboatnya. Akhirnya, usai menghantam kayu balok itu, speedboat terpental ke atas dan oleng tak karuan.

Bahkan, penumpang dan barang bawaan yang ada dalam speedboad berhamburan mengambang di sungai.

“Informasinya kakau speedboat itu milik anak kades,” kata Camat Makarti Jaya Syarif.

Camat mengaku, pihaknya berusaha menghubungi Kades, tapi ponsel kades sulit dihubungi.

“Saya juga kurang tahu dari dan mau kemana speedboat itu. Sudah saya hubungi kades dan perangkatnya tapi tidak aktif,” tuturnya.

Sementara itu, Kapolres Banyuasin AKBP Danny Ardiantara Sianipar, S.Ik., melalui Kasat Reskrim Polres Banyuasin AKP M Ikang, S.Ik., membenarkan adanya peristiwa kecelakaan di wilayah perairan SP3 Upang.

“Kami belum mengetahui secara detail. Nanti kami akan berkoordinasi dengan Polair yang bertugas di wilayah perairan,” kata AKP Ikang. (indra)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *