Jakarta, Sriwijaya Media-Kebakaran terjadi di Kawasan Komplek Ruko Toho Blok B No 22 PIK, Kelurahan Kapuk Muara, Penjaringan, Jakarta Utara (Jakut), Selasa (21/7/2020), sekitar pukul 05.30Wib.
Akibatnya, dua orang atas nama Tania Wijaya (70) dan Darsih (40) meninggal dunia. Dugaan sementara, kebakaran terjadi akibat korsleting arus pendek listrik.
Informasi dihimpun dilapangan, entah bagaimana terjadinya kebakaran, tiba-tiba api muncul di salah satu ruko di Komplek Ruko Toho.
Api makin membesar sehingga menghanguskan isi dalam ruko. Sementara korban Tania dan Darsih tak bisa diselamatkan hingga akhirnya kedua korban meninggal dunia.
Kapolsek Metro Penjaringan, Jakut, Kompol Ardyansyah, S.IK., M.Si., melakukan pengecekan dan ditemukan dua orang meninggal dunia atas nama Tania Wijaya dan Darsih.
“Selanjutnya jasad kedua korban dievakuasi. Dugaan sementara, kebakaran dipicu adanya korsleting listrik atay arus pendek (box meteran terbakar),” terang Kapolsek.
Kapolsek mengaku api bisa dipadamkan berkat bantuan 10 unit mobil dari Dinas Pemadam Kebakaran (DPK).
“Setelah korban dilakukan identifikasi lalu dibawa ke RSCM guna penyelidikan lebih lanjut,” ucap Kapolsek. (Imam)