Polsek Penjaringan Jakut Bagikan Sembako ke Warga Terdampak Covid-19

IMG_20200709_172628

Jakarta, Sriwijaya Media-Kapolsek Metro Penjaringan, Jakarta Utara (Jakut), Kompol Ardyansyah didampingi Kanit Provos Iptu Hartono melakukan patroli wilayah sembari membagikan sembako kepada warga di wilayah Penjaringan, Jakut, Kamis (9/7/2020).

Adapun kegiatan ini rutin dilakukan saat gelar anggota protap pagi pelayanan prima dan pengecekan sembari memberikan sembako kepada warga terdampak pandemi virus corona (Covid-19).

Kapolsek Metro Penjaringan Jakut, Kompol Ardyansyah mengatakan pembagian paket sembako ini menyasar kepada warga tidak mampu atau terdampak Covid-19 secara finansial.

“Alhamdulilah hari ini kami bisa berbagi kepada warga yang tidak mampu, setidaknya bisa meringankan beban perekonomian di situasi saat ini,” terang Kapolsek.

Kapolsek menambahkan bahwa pembagian paket sembako ini merupakan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap sesama, dan berharap bisa meringakan beban hidup warga sekitar terdampak wabah Covid-19.

Dengan adanya pemberlakukan stay at home atau di rumah saja untuk mencegah penyebaran virus Corona, maka tentunya berdampak pula terhadap perekonomian masyarakat. Atas dasar itulah, pihaknya mengantisipasi kesulitan masyarakat dengan membantu warga membutuhkan.

“Kami juga mengimbau agar masyarakat mematuhi peraturan pemerintah guna memutuskan mata rantai penyebaran virus corona agar tidak meluas. Pastikan untuk tetap menggunakan masker serta menerapkan protokol kesehatan,” jelasnya. (Imam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *