Palembang, Sriwijaya Media-Dalam rangka memperingati Hari Lahir (Harilah) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang ke- 22 tahun jatuh pada 23 Juli, DPC PKB Palembang mengadakan acara syukuran dengan mengundang berbagai elemen, di Kantor DPC PKB Palembang, Jalan Prof Dr Supomo, Lorong Kebun Jeruk KM 3,5 Palembang, Kamis (23/7/2020) malam.
Dalam acara tersebut dihadiri Wakil Walikota (Wawako) Palembang, Fitrianti Agustinda, Ketua DPRD Kota Palembang, Zainal Abidin dan Ketua DPC PKB Palembang, Sutami Ismail, S.Ag., beserta pengurus dan anggota DPRD Palembang dari PKB serta tokoh pemuda dan masyarakat.
Wawako Palembang, Fitrianti Agustinda mengatakan bahwa dirinya datang ke DPC PKB Palembang dalam rangka memenuhi undangan dari Ketua DPC PKB Palembang, Sutami Ismail, S.Ag., dalam acara syukuran memperingati Hari Lahirnya PKB ke- 22 tahun.
Fitrianti mengatakan dirinya datang ke acara tersebut untuk memberikan doa dan ucapan selamat serta sebagai tanda kasih sayang dalam mempererat tali silaturrahmi.
“Hari ini saya merasa senang sekali karena kawan-kawan saya dari partai PKB memperingati Harlah partai ke- 22 tahun. Tentunya doa terbaik kita panjatkan semoga PKB dan kawan-kawan saya ini diberikan kesehatan, semakin sukses, semakin jaya dan semakin besar partainya kedepan. Saya berharap PKB dan pemerintah dapat bersinergi bersama-sama, bahu membahu membangun Kota Palembang serta bersama menuntaskan permasalahan Covid-19,” terangnya.
Ketua DPRD Kota Palembang, Zainal Abidin berharap semoga di usia yang matang ini PKB semakin sukses dan jaya serta selalu bersinergi dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang.
Sementara itu, Ketua DPC PKB Palembang, Sutami Ismail, S.Ag., menuturkan bahwa sesuai dengan tema acara hari ini, PKB akan selalu senantiasa tetap melayani rakyat.
“Saya memohon doa kepada masyarakat Palembang supaya PKB tetap eksis dan tetap komitmen dalam melayani masyarakat serta bersinergi dengan pemerintah dalam membangun kota. Kepada seluruh kader-kader partai supaya rajin-rajin berdoa,” imbuh Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kota Palembang ini.
Ketua Garda Bangsa Kota Palembang, Arya Pratista Indiputra, SH., M.Hum., menambahkan acara Harlah PKB ini berjalan dengan sukses dan Garda Bangsa berharap semoga partai selalu tetap eksis dalam melayani masyarakat.
“Lewat Garda Bangsa Kota Palembang kedepannya akan mengajak kaum milenial untuk bergabung dan bersama-sama menjalankan program Garda Bangsa,” pungkasnya. (Ocha)