Majalengka, Sriwijaya Media-Dalam rangka mengantisipasi agar tidak ada kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Wilayah Kabupaten Majalengka, Bhabinkamtibmas Polsek jajaran Polres Majalengka Polda Jawa Barat (Jabar) gelar pelatihan teknis dan simulasi dalam rangka penanggulangan karhutla, Selasa (7/7/2020).
Acara pelatihan yang berlangsung dilapangan bola Komplek Puspa Indah Kecamatan Cigasong Kabupaten Majalengka ini dihadiri Kapolres Majalengka, AKBP Dr Bismo Teguh Prakoso, Kepala BPBD Agus Purnama beserta anggota, Kasat Pol PP Iskandar, TNGC, Tim Damkar dan seluruh anggota Bhabinkamtibmas Polsek jajaran di Polres Majalengka.
Kapolres Majalengka AKBP Dr Bismo Teguh Prakoso bersama Tim BPBD, TNGC, Tim Damkar sebelum melaksanakan simulasi memberikan arahan dan teknis tentang penanganan karhutla sekaligus pelatihan simulasi penanggulangan karhutla.
Dalam rangkaian acara itu, Kapolres memaparkan petunjuk teknis tentang penanggulangan karhutla dan mensosialisasikan cara penggunaan aplikasi pencegahan karhutla berbasis IT (E.PMR) sekaligus mendata relawan yang akan bergabung dalam aplikasi tersebut.
“Kami harap dengan simulasi ini, para bhabinkamtibmas dapat bertugas sebagai tim pemadam secara cepat, profesional dan bisa mengoperasikan peralatan yang dimiliki,” terang Kapolres.
Kapolres Majalengka juga memberikan apresiasi terhadap 6 bhabinkamtibmas terdepan dalam penanganan karhutla yang dianggap rawan yakni wilayah Kecamatan Sukahaji, Rajagaluh dan Kecamatan Sindangwangi Kabupaten Majalengka. (Imam)