Bertambah 3 Kasus, Warga OI Terpapar Corona Jadi 44 Kasus

IMG-20200520-WA0129

Indralaya, Sriwijaya Media-Hampir setiap hari jumlah kasus warga terpapar positif corona virus disease (Covid-19) asal Kabupaten Ogan Ilir (OI) terus mengalami penambahan. Kini, berdasarkan data masuk ke tim gugus tugas percepatan penanggulangan covid-19 Kabupaten OI, Rabu  (20/5/2020) sudah 44 kasus terpapar positif Covid-19. Sebelumnya ada 41 kasus, kini menjadi 44 kasus karena terjadi penambahan 3 kasus.

Penambahan tiga kasus tersebut diketahui merupakan pasien ke-611 laki laki berusia 18 tahun asal Kecamatan Indralaya hasil tracing PDP Kecamatan Rantau Panjang. Pasien kedua No kasus 617 laki-laki berusia 50 tahun asal Kecamatan Tanjung Raja, tracing dan SWAB no kasus terdahulu K 158 dan pasien ketiga No kasus 624 perempuan berusia 54 tahun asal Kecamatan Tanjung Raja, tracing dan SWAB no kasus terdahulu K 158.

Bacaan Lainnya

Hal Ini disampaikan juru bicara penanggulangan covid-19 OI Wahyudi Wibowo.

“Hari ini ada penambahan tiga kasus semula 41kasus positif terkonfirmasi. Hari ini bertambah tiga kasus. Jadi total kasus terkonfirmasi Covid-19 asal Kabupaten OI berjumlah 44 kasus,” kata Jubir Wahyudi Wibowo.

Diakui Wahyudi, diketahui dari hasil SWAB tim medis yang menangani kasus covid-19 di Sumsel, angka kasus konfirmasi positif Covid-19 terus mengalami peningkatan.

Faktor minimnya kesadaran dan pemahaman, baik pasien maupun warga masyarakat akan bahayanya virus corona ini mendorong terjadinya peningkatan kasus warga terpapar Covid-19. (hdn)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *