Putus Mata Rantai Covid-19, Desa Sukapulih Bagikan Masker dan Semprot Disinfektan

IMG-20200416-WA0040

Kayuagung, Sriwijaya Media- Aparatur dan ibu-ibu PKK Desa Sukapulih, Kecamatan Pedamaran OKI membagikan ratusan masker kepada masyarakat. Hal ini dimaksudkan untuk memutus mata rantai Covid-19.

“Alhamdulillah, masker buatan ibu PKK Desa Sukapulih dapat dibagikan ke masyarakat. Mudah-mudahan dapat bermanfaat buat masyarakat,” ujar Kades Sukapulih, Lujeng, Selasa (14/4/2020).

Bacaan Lainnya

Selain masker, kata Kades Lujeng, pihaknya juga melakukan penyemprotan cairan disinfektan ke rumah warga.

Dari mulai Dusun I sampai Dusun V Desa Sukapuluh didatangi untuk melakukan penyemprotan dan membagikan masker.

“Ya, semua ikut turun ke jalan, termasuk Ketua PKK Desa Sukapulih, Wanda, “jelasnya.

Kades terus mengimbau agar warganya tetap berada dirumah, menghindari kerumuman dan selalu mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir.

Sementara itu, Kepala Dusun III Desa Sukapulih Jumadi mengapresiasi langkah Kades Sukapulih yang telah peduli terhadap kesehatan masyarakat.

“Demi memutus mata rantai Covid -19, pak kades beserta rombongan tetap semangat membagikan masker, kendati saat itu lagi turun hujan,” katanya. (luk)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *