Peduli Marbot Masjid, Bhayangkari Ranting Tambora Berbagi Sembako

IMG_20200417_223949

Jakarta, Sriwijaya Media-Dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 pada masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) DKI Jakarta, Bhayangkari Ranting Tambora Cabang Metro Jakarta Barat (Jakbar) melakukan kegiatan bertemakan “Bhayangkari Peduli Berbagi Sembako”.

Kali ini, aksi sosial itu dilakukan di Masjid Jami Annawier, Kelurahan Pekojan, Kecamatan Tambora, Jakbar, Kamis (16/4/2020).

Bantuan tersebut diserahkan dan disaksikan oleh Kapolsek Tambora Kompol Iver Manossoh, Danramil 02 Tambora Kapten Inf Arja, Ustad Dicky Faisal Husin, Lurah Pekojan, Kanit Binmas Polsek Tambora, Babinkamtibmas Pekojan, Babinsa Pekojan, Pengurus dan Jamaah masjid Jami Annawier Pekojan.

“Bhayangkari Peduli Berbagi Sembako ini membagikan 10 paket sembako kepada 10 pengurus kebersihan (marbot) Masjid Jami Annawier Pekojan. Kami juga lakukan penyemprotan disinfektan dan bagi masker kepada pengurus dan jamaah Masjid Jami Annawier Pekojan,” kata Kapolsek Tambora Kompol Iver Son Manossoh.

Kapolsek menegaskan, pihaknya tetap menjalin kebersamaan, dan tetap mempedomani ketentuan PSBB yang ditetapkan pemerintah.

“Diimbau kepada masyarakat agar dapat bekerja sama dan ikut serta mengantisipasi penyebaran pandemi Covid-19 dengan mematuhi kebijakan pemerintah dan maklumat Kapolri,” tutur Kapolsek. (Imam)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *