Pemkab OKI dan Baznas Santuni Bocah Penyintas Tumor di Pedamaran

IMG-20200212-WA0083

Kayuagung, Sriwijaya Media-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Komering Ilir (OKI) bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) OKI menyantuni bocah penyintas (orang yang bertahan hidup dalam kondisi tak diinginkan)  tumor di Kecamatan Pedamaran Kabupaten OKI, Rabu (12/2/2020).

Upaya ini merupakan tindaklanjut dari laporan masyarakat akan derita yang dialami 4 bocah masing-masing Windu Kristian Praseno (14), Dedef Firmansyah (10), Lipinta (10) dan Ringgo Pranata (7), warga Desa Pedamaran V Tanjung Nior Kecamatan Pedamaran Kabupaten OKI, Sumsel.

Bacaan Lainnya

Sebelumnya, Pemkab OKI membentuk tim yang terdiri dari Baznas, Dinas Sosial, bersama Dinas Komunikasi dan Informatika untuk menyalurkan bantuan.

“Kemarin kita rapat di Pemda, lalu ada instruksi dari Bapak Sekda untuk segera memberikan bantuan kepada keluarga Pak Erfendi. Maka dibentuklah semacam tim untuk membantu saudara kita ini,” kata Wakil Ketua III Baznas OKI Daud Badaruddin.

Menerima uluran tangan dari Pemkab OKI, Erfendi, orang tua Windu Kristian dan Dedef Praseno merasa sngat terbantu dan mengapresiasi langkah pemerintah.

“Kami ucapkan terima kasih karena telah datang kesini. Tentu bantuan ini sangat berarti bagi pengobatan anak-anak kami,” ungkapnya.

Setali tiga uang, Murni, nenek dari Ringgo dan Lipinta mengungkapkan keluarganya telah berupaya mengobati cucunya itu. Namun kondisi Ringgo justru makin parah. Bahkan berat badannya pun kian merosot.

Bocah malang tersebut, lanjut Nenek Murni, pernah dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kayuagung, namun karena kondisinya tidak membaik, pihak rumah sakit merujuk ke RSMH Palembang.

“Kami terus berusaha agar diberi kesembuhan, namun kami mengalami keterbatasan biaya,” tuturnya.

Saat ini, Ringgo sedang dirawat di RSMH Palembang ditemani ayahnya, Iska Dedi yang sehari-hari menggantungkan hidup berdagang keliling.

Nenek Murni terus berharap akan kesembuhan cucunya sembari tetap berharap bantuan dan uluran tangan para dermawan dan pihak manapun untuk biaya penyembuhan cucunya ini.(abu)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *